January 01, 2020 06:33
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Mohon tambahkan informasi anda, karena hampir seluruh penyakit alami keluhan ini. Demam bisa karena respon tubuh terhadap infeksi bakteri, virus. Pusing bisa juga ke arah anemia, tekanan darah rendah, kuramg nutrisi dan banyak sebab lainnya.
Usia anda?
Keluhan anda sejak kapan?
Ada riwayat penyekit sebelumnya?
Suhu anda berapa?
Apakah sudah minum obat?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Apakah demamnya tinggi?
Sudah berapa hari mengalaminya?
apabila demam Anda termasuk tinggi yang berlangsung beberapa hari dan saat ini disertai dengan keluhan mual, pusing, dan tidak enak pada pencernaan anda, maka ada kemungkinan disebabkan oleh penyakit tifus atau demam tifoid.
Namun demikian, tidak menutup kemungkinan disebabkan oleh penyakit penyakit lainnya, seperti demam berdarah, maag, influenza, dan lainnya.
untuk itu, kami anjurkan untuk memeriksakan diri ke dokter agar mendapatkan pemeriksaan sehingga dapat ditentukan penyakitnya serta penanganan yang tepat.
Tips untuk Anda:
- makanlah secara teratur
- cukupi jam tidur Anda, setidaknya 6-8 jam per malam
- penuhi asupan cairan dengan minum sebanyak 8 gelas air per hari.
- mengendalikan stres.
- jika demam tinggi Anda dapat menggunakan obat pereda demam seperti paracetamol. Obat ini juga dapat meringankan sakit kepala.
Demikian dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Akhir" ini saya kurang nafsu makan,, kadang pusing, terus deman kalo malam biasanya,, gejala apa ya dok?
Akhir" ini saya kurang nafsu makan,, kadang pusing, terus deman kalo malam biasanya,, gejala apa ya dok?