September 11, 2019 22:01
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- apakah siklus menstruasi sebelumnya teratur atau tidak?
- selama 5 bulan ibu tidak haid, apakah sempat melakukan pemeriksaan testpack atau periksa ke dokter kandungan?
Perubahan siklus menstruasi dapat dipengaruhi beberapa hal, misalnya
1. Perubahan hormonal
2. Pemakaian alat kb
3. Perubahan pola hidup : terlalu cape, kurang tidur atau aktifitas fisik berlebih
4. Perubahan pola diet
5. Perubahan berat badan yang drastis
6. Stress
7. Penyakit lainnya
8. Kehamilan / keguguran
karena sudah 5 bulan tidak haid, sebaiknya ibu periksakan ke dokter kandungan ya bu, terutama bila ibu memang sedang merencanakan kehamilan
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam,
Perlu tambahan informasi dibawah ini:
- apakah Anda menggunakan kontrasepsi? pil KB, suntik, spiral, dll?
- apakah selama 5 bulan tidak haid tersebut Anda telah melakukan tespek?
- sebelum atau setelah berhubungan badan yang terakhir apakah Anda mengalami menstruasi?
Berdasarkan keterangan yang Anda sampaikan, maka dapat disimpulkan bahwa kehamilan tidak terjadi pada 5 bulan ketika Anda tidak berhubungan intim dengan suami. Namun kehamilan bisa saja terjadi pada 1 bulan terakhir dimana Anda melakukan hubungan pada saat itu.
Mengenai keluhan payudara nyeri, lelah, dan sesak tidak dapat menjadi patokan untuk tanda kehamilan.
Jika Anda tidak kunjung haid setelah satu bulan berhubungan dengan suami, maka coba lakukan pemeriksaan tespek guna mengetahui kemungkinan hamil.
Ambillah urin pagi hari yang baru pertama di keluarkan setelah bangun tidur agar hasilnya lebih akurat.
Sekian dari saya, silahkan ditanyakan kembali jika kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamata malam
Sebwlum suami anda keluar kota, apakag anda melakukan hubungan seksual?
Selama 5 bulan itu apakah anda coba testpack?
Gunakan kb?
Ada riwayat penyakit? Atau obat yang harus rutin diminum
Periksakan pada dokter bila alami menstruasi terlambat atau masalah lain terkait menstruasi, seperti haid berhenti tiba-tiba selama lebih dari 90 hari, siklus bulanan menjadi sangat tidak teratur.
Banyak kwmungkinan sebab
1. Stres
2. Obesitas
3. Berat badan turun
4. Produksi prolaktin berlebih
Peningkatan hormon prolaktin ini dapat memengaruhi kinerja hormon lain yang berperan dalam proses menstruasi, yaitu estrogen dan progesteron
5. Alat kontrasepsi
5. Polycystic ovary synd (PCOS)
Kelainan fungsi indung telur
6. Penyakit kronis
Diabetes
7. Menopuse dini
8. Merokok
9. Masalah tiroid
10. Hamil
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sebelumnya siklus haid saya lancar dok. Akhir bulan ke 4 saya melakukan tes, hasilnya negatif dok. Apa saya msh bisa hamil dok setelah riwayat hamil mola?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
Bila siklus menstruasi ibu lancar, dan kualitas sperma ibu baik, tentu saja ibu dapat hamil lagi 😊
Agar peluang terjadinya kehamilan lebih besar, Lakukan hubungan intim setiap 2-3 hari sekali, terutama pada masa subur
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi dan meningkatkan kesuburan:
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. Perbanyak asupan makanan yang mengandung asam folat, vitamin E dan zinc
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sebelum suami keluar kota ya kami melakukan hub. Akhir bulan ke4 sblm suami sy pulang, sy lakukan testpack, hasilnya negatif. Sy tdk gunakan KB dok. Memasuki bulan ke 5,sy blm mencoba tespack lg setelah 3minggu kami berhub. Sebab sy merasa nyeri, cepat lelah dan sesak.
Hallo Dok. Usia saya 25tahu. (riwayat hamil mola tahun 2017). Saya mau tanya, sudah 5bulan saya tidak menstruasi, selama 5bulan itu saya tidak berhubungan dgn suami, karna suami keluar kota. 1bulan belakangan ini kami berhubungan. Beberapa hari ini saya merasa nyeri pada payudara dan bagian bawah perut saya, saya juga mudah lelah dan merasa sesak. Apa mungkin setelah 5bulan tidak menstruasi, saya bisa hamil dok? Tolong penjelasannya.
Hallo Dok. Usia saya 25tahu. (riwayat hamil mola tahun 2017). Saya mau tanya, sudah 5bulan saya tidak menstruasi, selama 5bulan itu saya tidak berhubungan dgn suami, karna suami keluar kota. 1bulan belakangan ini kami berhubungan. Beberapa hari ini saya merasa nyeri pada payudara dan bagian bawah perut saya, saya juga mudah lelah dan merasa sesak. Apa mungkin setelah 5bulan tidak menstruasi, saya bisa hamil dok? Tolong penjelasannya.