March 24, 2019 20:39
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Waalaikumsalam wr wb Hai Mila terimakasih telah menghubungi honestdocs
Mengecilkan perut buncit dapat dilakukan dengan melakukan pembakaran pada jaringan lemak yang terdapat daerah perut. Pembakaran ini akan berakibat pada kehilangan jaringan lemak dan mulai diikuti dengan peningkatan massa otot perut. proses ini tidak dapat berlangsung cepat butuh waktu dan ketelatenan. Guna meningkatkan massa otot perut , olahraga yang dapat Anda pilih yaitu
- crunch
- sit up
- pull up
- twisting stir up
- berenang dengan gaya bebas
- plank
Sebaiknya untuk memulai latihan Anda melakukan dengan bantuan instruktur guna mengurangi kemungkinan cedera pada otot maupun tulang Anda.
Smeoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Selamat malam Mila,
Beberapa hal yang dapat diperhatikan untuk mengecilkan perut buncit
1. Olahraga rutin 3-4 kali/ minggu, dengan durasi minimat 30 menit. Perhatikan denyut jantung ketika berolahraga, disarankan di zona 60-70% (136–139 kali/menit) untuk membakar lemak. Bisa berupa cardio, yoga, hiit, plank, dll
2. Perhatikan asupan makanan, hindari makanan yang mengandung lemak jenuh, Makan teratur, (sering dengan porsi lebih kecil, gunakan piring berukuran lebih kecil), perbanyak asupan sayuran dan buah (diimbangi dengan asupan protein yang tepat)
3. Hindari cemilan rendah nutrisi tinggi karbohidrat
4. Bila harus duduk dalam jangka waktu yang lama (di kantor) : usahakan berdiri dan berjalan dan melakukan peregangan setiap 30 menit
5. Minum banyak air putih
6. Hindari mengemil sebelum jam tidur
7. Sebaiknya makan malam sekitar 3-4 jam sebelum jam tidur
8. Hindari konsumsi alkohol
9. Batasi asupan gula atau makanan/minuman tinggi karbohidrat
10. Miliki pola tidur yang baik, kurang tidur, atau jam tidur yang tidak teratur.
11. Perhatikan pola makan setelah berolahraga, biasanya setelah olahraga kita merasa lapar dan cenderung makan terlalu banyak
Hindari penggunaan obat pelangsing tanpa pengawasan dokter ya.
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum mlm dok,saya Mila umur 25,tinggi 160 saya mo nanya dok cara mengecilkan perut buncit, Soal ya bentuk tubuh saya klw dilihat dr belakang bagus,tp klw dari depan seperti orng hamil perut ya kasih solusi ya dok,saya udh coba minum obat pelangsing sering olahraga,tp gx da perubahan
Assalamualaikum mlm dok,saya Mila umur 25,tinggi 160 saya mo nanya dok cara mengecilkan perut buncit, Soal ya bentuk tubuh saya klw dilihat dr belakang bagus,tp klw dari depan seperti orng hamil perut ya kasih solusi ya dok,saya udh coba minum obat pelangsing sering olahraga,tp gx da perubahan