June 13, 2019 04:45
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Terima kasih sudah bertanya
Hal yang perlu anda lakukan membersihkan luka dibawah air mengalir / membersihkan luka dengan cairan antiseptik seoerti alkohol selama kurang lebih 5-10 menit
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Dari pernyataan anda, kemungkinan luka ringan, lebih baik untuk tetap periksakan ke dokter, untuk lihat kedalaman luka.
Apa lagi bila setelah gigitan timbul tanda tanda infeksi, amda peelu terapi tambahan, dan disertaii vaksin tetanus
Semoga jawaban ini bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan sebagai pertolongan pertama gigitan tikus
- hentikan perdarahan
- cuci luka dibawah air mengalir hangat dan sabun
- berikan salep antibiotik
- kemudian tutup luka dengan plester
- perhatikan apakah ada tanda infeksi
- bersihkan luka secara rutin
- pastikan area luka selalu bersih dan kering
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Berikut tanda infeksi yang harus diperhatikan :
- bengkak dan nyeri
- kemerahan
- adanya nanah
- luka atau kulit sekitar luka terasa hangat.
Segera periksakan ke dokter bila ada gejala :
- demam
- sakit kepala
- muntah
- sakit punggung atau persendian
- kemerahan atau ruam pada tangan dan kaki
- bila luka cukup besar dan perlu dijahit
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Sekedar menambahkan;
Kalau Anda mendapati kaki atau tangan terkena gigitan dari tikus, segera lakukan pembersihan. Siapkan air hangat dan bersihkan luka serta darah yang ada. Meski lukanya sangat kecil dan tidak terlihat ada masalah tetap bersihkan hingga tidak ada tersisa kotoran.
Setelah dibersihkan, langkah selanjutnya adalah dengan mengoleskan salep antibiotik. Guna dari salep ini adalah mencegah terjadinya infeksi yang disebabkan oleh bakteri atau mikroba yang ikut masuk dari gigitan dan liur tikus.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok ,saya ingin tanya saya baru saja digigit tikus tapi gak berdarah
Dok ,saya ingin tanya saya baru saja digigit tikus tapi gak berdarah