September 08, 2019 15:56
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat sore,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, mohon diinformasikan:
1. Kapan ibu terakhir berhubungan seksual?
2. Hari terakhir menstruasi dan prediksi tanggal menstruasi selanjutnya?
3. Apakah mengalami keterlambatan haid?
Rasa mual dan sakit perut dapat menandai berbagai alasan, seperti kehamilan, tanda-tanda haid akan datang, gangguan pencernaan dan lainnya.
Apabila Anda mengalami keterlambatan haid, sebaiknya dilakukan pemeriksaan testpack di rumah. Testpack ini dapat dilakukan beberapa hari setelah Anda mengalami keterlambatan haid dan sebaiknya dilakukan dengan urine pertama pada pagi hari.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- apakah ibu sering terlambat makan?
Gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
Berikut adalah tanda tidak pasti kehamilan
- mual dan muntah
- payudara dirasa tegang, atau membesar
- tidak datang haid (amenorrhea)
- sering buang air kecil
- sembelit
- flek atau bercak merah / coklat
- pusing / sakit kepala
- rasa lelah
- demam ringan
- striae dan hiperpigmentasi kulit
Tanda tidak pasti artinya, gejala tersebut dapat disebabkan kehamilan, atau karena penyakit / keadaan lainnya.
Tanda pasti hamil :
- testpack positif, setelah 7 hari terlambat haid dengan menggunakan urin/air kencing pertama di pagi hari
- pemeriksaan USG menunjukkan adanya kantung gestasi / kantung kehamilan.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas,
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
misi dok, saya mau nanya kan saya habis berhubungan seks lalu sehabis itu saya rasa mual" lalu rasa sakit perut dan biasanya pusing, tapi sekarang ini mua" sudah tidak ada tapi masih terasa sakit perut dan pusing lalu kalau di lihat" perut kayak membesar
misi dok, saya mau nanya kan saya habis berhubungan seks lalu sehabis itu saya rasa mual" lalu rasa sakit perut dan biasanya pusing, tapi sekarang ini mua" sudah tidak ada tapi masih terasa sakit perut dan pusing lalu kalau di lihat" perut kayak membesar