March 29, 2019 05:37
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Selamat siang, baik jadi yang anda alami adalah kulit yang melepuh akibat kontak dengan deterjen ya?
Ada beberapa kondisi medis yang dapat terjadi melihat riwayat anda, diantaranya adalah
-dermatitis kontak umumnya terjadi setelah kontak dengan zat iritan dapat berupa bahan kimia, sabun cuci, deterjen dan keluhan dapat berupa munculnya ruam disertai lenting2 atau kulit yang menjadi kering dan mengelupas
-dermatitis alergi umumnya akibat konsumsi atau kontak dengan bahan tertentu, peradangan yg terjadi akibat alergi umumnya bersifat sistemik dan dapat ditemui tidak terbatas pada area paparan
-infeksi sekunder oleh bakteri umumnya ditandai dengan luka dan dapat disertai nanah, adanya luka yang terpapar bahan kimia seperti deterjen dapat memperparah kondisi luka.
Jika sebelumnya anda sudah pernah berobat dan keluhan kembali muncul maka sebaiknya anda kembali kontrol ke dokter untk evaluasi lebih lanjut.
Untuk sementara sebaiknya
-jaga kebersihan kulit yang mengalami keluhan
-hindari menggaruk
-hindari menggunakan obat tanpa anjuran dari dokter.
Semoga bermanfaat. Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang, Dokter, saya ingin menanyakan mengenai kulit yang melepuh karena kontak dengan detergen. Waktu itu saya ke Dokter dan diberi obat dengan kandungan Clotrimazole dan sembuh, namun saat terkena deterjen, kulit saya kembali melepuh di tempat yang sama, Dok. Dibanding orang lain, kulit saya cenderung tipis, Dok, apakah ada obat lain selain obat yang saya sebut di atas, Dok? Terima kasih, Dokter
Selamat siang, Dokter, saya ingin menanyakan mengenai kulit yang melepuh karena kontak dengan detergen. Waktu itu saya ke Dokter dan diberi obat dengan kandungan Clotrimazole dan sembuh, namun saat terkena deterjen, kulit saya kembali melepuh di tempat yang sama, Dok. Dibanding orang lain, kulit saya cenderung tipis, Dok, apakah ada obat lain selain obat yang saya sebut di atas, Dok? Terima kasih, Dokter