August 26, 2019 20:29
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- sudah berapa lama semenjak ibu melahirkan?
- apakah ibu memberikan asi eksklusif?
KB suntik 3 bulan mengandung Depo Provera, yang merupakan turunan hormon progesteron.
Pada penggunaan suntik KB, sering terjadi gangguan siklus menstruasi, seperti :
- siklus menstruasi menjadi lebih pendek / panjang
- lamanya haid menjadi lebih sebentar / lebih lama
- darah hari menjadi sangat banyak / sedikit atau bahkan hanya flek
- bahkan sampai ada yang tidak dapat haid.
Dan di 2 minggu pertama setelah suntik KB 3 bulan pertama kali, disarankan untuk tidak berhubungan intim, atau gunakan kondom pada saat berhubungan intim.
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya dok saya menyusui
Saya terakhir nifas tanggal 5 juni dan sejak itu belum haid
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan terlebih dahulu:
1. Berapakah usia anda dan sudah punya berapa anak?
2. Saat ikut KB 3 bulan sudah berapa kali?
3. Apakah benar haid atau hanya flek?
Informasi diatas dapat membantu kami lebih memahami kondisi anda dan memberikan advis mengenai pilihan kontrasepsi. Saya tunggu ya jawabannya.
KB suntik 3 bulan berisi hormon derivat progesteron, yang mencegah ovulasi dan mengentalkan lendir. Meskipun dapat mengubah siklus haid menjadi memendek atau memanjang, seiring waktu juga akan menghentikan haid. Bila anda baru pertama kali menggunakan KB 3 bulan, maka bisa jadi haid belum berhenti karena tubuh masih menyesuaikan dengan perubahan hormon di tubuh anda. Jadi awal awal masih dapat haid dulu, namun seiring waktu setelah beberapa kali pemakaian KB 3 bulan haid akan berhenti total, karena hormon progestin akan mencegah ovulasi dan mencegah luruhnya dinding uterus/ endometrium. Lama kelamaan endometrium akan tipis sendiri, menyebabkan tidak haid.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo bu
terima kasih tambahan informasinya
bila ibu memberikan asi eksklusif, hormon prolaktin yang dihasilkan tubuh akan menekan produksi progesteron dan estrogen sehingga ibu tidak akan mendapatkan haid, hal ini juga dapat menjadi KB alami.
Jadi ibu tidak perlu khawatir ya, tidak datangnya haid disebabkan ASI eksklusif, dan nanti akan disebabkan oleh suntik KB 3 bulannya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam bu
Terima kasih sudah bertanya.
Progestin dalam suntik KB 3 bulan, menghentikan pelepasan sel telur ke dalam rahim, mencegah pembuahan. Dan mencegah sperma untuk mencapai sel telur dengan menebalkan cairan vagina dan mencegah pertumbuhan janin dengan menipiskan dinding rahim.
Efek nya mestruasi jadi tidak teratur selama waktu penyuntikan berlangsung.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya baru pertama dok memakai KB sekitar 1 9 hari yg lalu
Sebelum KB saya belum haid stelah nifas
Apa saya akan mendapat haid atau tidak dok?
Dan apakah tetap efektif jika KB d lakukan sebelum haid?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat pagi
ibu tidak mendapatkan haid karena ibu menyusui secara eksklusif, kemudian biasanya pada penggunaan KB suntik 3 bulan, ibu tidak akan mendapatkan haid, KB akan efektif 1-2 minggu setelah suntikan pertama, jadi ibu sudah terproteksi dari terjadinya kehamilan ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Berarti sekarang saya audah terproteksi ya dok?
Dan apakah sudah bisa melakukan hubungan?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Iya bu, ibu sudah terproteksi dari kemungkinan terjadinya kehamilan.
Biasanya di awal suntik Kb disarankan untuk menggunakan kondom di 1-2 minggu pertama setelah suntikan KB
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dok terimakasih
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
terima kasih kembali bu, senang dapat membantu di honestdocs
KB suntik 3 bulan mengandung Depo Provera, yang merupakan turunan hormon progesteron.
Pada penggunaan suntik KB, sering terjadi gangguan siklus menstruasi, seperti :
- siklus menstruasi menjadi lebih pendek / panjang
- lamanya haid menjadi lebih sebentar / lebih lama
- darah hari menjadi sangat banyak / sedikit atau bahkan hanya flek
- bahkan sampai ada yang tidak dapat haid.
Jadi bila nanti ibu tidak datang haid setelah masa nifas, ibu tidak perlu khawatir, karena hal ini dapat disebabkan oleh suntik KB nya ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya belum haid setelah nifas. Lalu karena saya was2 saya pergi ke bidan dan meninta KB. Sebelum KB saya sudah d tes urine dan hasilnya negatif Lalu saya d KB yaitu KB suntik 3 bulan Yang saya ingin tau apakah bisa hamil karena waktu KB belum haid Lalu apalah efek KB 3 bulan akan langsung terasa?
Saya belum haid setelah nifas. Lalu karena saya was2 saya pergi ke bidan dan meninta KB. Sebelum KB saya sudah d tes urine dan hasilnya negatif Lalu saya d KB yaitu KB suntik 3 bulan Yang saya ingin tau apakah bisa hamil karena waktu KB belum haid Lalu apalah efek KB 3 bulan akan langsung terasa?