March 10, 2019 10:22
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih atas pertanyaan anda di HonestDocs.id tentang keluhan nyeri pinggang. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Keluhan nyeri pinggang sering ditanyakan dalam forum konsultasi ini. Keluhan ini bisa disebabkan oleh beberapa hal, mulai dari sebab ringan atau karena penyakit tertentu. Berikut akan dijelaskan beberapa kemungkinan penyebab tersering keluhan ini yaitu antara lain:
- Infeksi ginjal dan saluran kemih lainnya. Keluhan yang muncul akibat gangguan ini antara lain nyeri di pinggang , anyang – anyangan atau rasa tidak puas sehabis kencing, bolak balik kencing, air kemih kadang berubah warna menjadi kekeruhan atau malah berwarna merah (BAK bercampur darah), keluhan demam, dan masih banyak lagi keluhan lain yang mungkin menyertai. Perlu dilakukan pemeriksaan penunjang berupa pemeriksaan urine untuk memastikan ada tidaknya kuman dalam urine.
- Batu ginjal bisa menyebabkan keluhan nyeri pinggang disertai keluhan nyeri saat kencing, keluhan kencing berulang dan lain sebagainya. Perlu pemeriksaan penunjang misal dengan rontgen ataupun USG untuk memastikan ada tidaknya batu saluran kemih.
Pada kasus anda dimana terdapat riwayat batu ginjal dan hasil pemeriksaan lab yang menunjukkan leukosit urin tinggi maka kemungkinan selain ada batu ginjal juga terdapat infeksi.
Silakan berkonsultasi secara langsung dengan dokter di daerah anda agar bisa dilakukan pemeriksaan fisik dan atau pun penunjang secara langsung untuk memastikan penyebab keluhan. Pengobatan yang diberikan harus sesuai dengan penyebab keluhan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sebulan yang lalu saya sakit pinggang sebelah kanan. Sampai jalan pun sedikit susah. Kata dokter saya ada batu ginjal saya di kasih obat dan cairan batugin. Kemarin saya cek darah dan urin hasilnya lekosit di urin saya positif eritrosit 1-2 lekosit 10-12 epitel 3-4...laju endap darah 40 mm/ jam. Saat ini badan terasa lemah pusing nafas ngos" an..kira- kira saya sakit apa dok..terimakasih jawaban nya
Sebulan yang lalu saya sakit pinggang sebelah kanan. Sampai jalan pun sedikit susah. Kata dokter saya ada batu ginjal saya di kasih obat dan cairan batugin. Kemarin saya cek darah dan urin hasilnya lekosit di urin saya positif eritrosit 1-2 lekosit 10-12 epitel 3-4...laju endap darah 40 mm/ jam. Saat ini badan terasa lemah pusing nafas ngos" an..kira- kira saya sakit apa dok..terimakasih jawaban nya