August 02, 2019 23:24
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- berapakah berat anak ibu?
- apakah sedang ada gigi tumbuh?
- sudah berapa lama demam terjadi?
- berapa kali muntah dan diare dalam sehari?
- apakah ibu sudah sempat memberikan obat? bila iya, apa saja?
- apakah ada riwayat kejang demam?
Suhu normal anak : 36,3 - 37,7 derajat Celcius
Demam terjadi sebagai reaksi tubuh untuk melawan penyakit yang terjadi, baik infeksi virus atau bakteri, atau karena radang lainnya.
Demam karena infeksi virus biasanya akan hilang di hari ke 3-5
Demam karena bakteri biasanya akan turun setelah pemberian antibiotik yang tepat.
Muntah dapat disebabkan gangguan saluran pencernaan , alergi makanan, infeksi telinga, keracunan makanan, stres dll
Bila muntah terjadi terus menerus, disertai Diare, sehingga anak tidak dapat makan dan kekurangan cairan (dehidrasi), maka sebaiknya anak segera dibawa ke dokter / UGD untuk mengatasi masalah dehidrasinya
Penanganan yang dapat dilakukan di rumah adalah :
- memberikan minum dan makan dalam porsi sedikit tetapi lebih sering sehingga anak tidak mengalami dehidrasi dan kurang gizi
- hindari makanan yang membuat gas di dalam saluran pencernaan, seperti roti, karbohidrat olahan, santan, dll
- posisikan kepala anak lebih tinggi dari tubuh pada saat tidur
Kami tunggu informasi tambahannya ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Bb anak saya 11 kg
Tumbuh gigi tidak, soal nya sudah tumbuh semua
Panas mulai selasa malam sampai sekarang jum'at malam, panas naik turun.
Diare nya 3 hari (selasa-kamis), sehari bisa 5x an (cair)
Muntah (selasa -rabu) setiapa di kasih obat atau makan pasti muntah, jadi yg masuk cuma air putih
Kamis dan jum'at sudah gak muntah, tapi awal di kaaih obat atau makanan kayak eneg2 gitu
Dan hari ini mau makan dg di paksa walau dikit yg masuk, (nasi saya penyet pakai air+garam saja) jadi seperti bubur
Sore ini tadi sudah minum obat penurun panas, udah keringetan buanyak sampek rambut habis keramas, saya lega.
Tapi malam nya lha kok naik tinggi lagi
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
terima kasih tambahan informasinya
Bolehkah saya mendapatkan informasi mengenai nama obat yang diberikan dan dosisnya?
apakah obat ini pemberian dokter?
Obat penurun panas dapat ibu berikan setiap 4-6 jam selama masih panas, berarti ibu dapat memberikan obat penurun panas 4-6 kali dalam sehari bu
Bila demam terus menerus tinggi, biasanya disebabkan oleh infeksi virus bu, yang biasanya akan sembuh sendiri setelah 5-7 hari
Saya tunggu informasi mengenai obatnya ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Riwayat kejang tidak punya
Obat sudah di kasih dari dokter hari selasa sore
Tapi tanpa obat panas, obat panas nya beli sendiri
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
berapakah dosis obat panasnya bu?
apakah ibu tahu nama obat yang dari dokter dan dosisnya?
untuk obat panas, bila yang ibu miliki adalah paracetamol syrup, maka dosisnya adalah 1 sendok takar ya bu
bila ibu memberikan drop berarti ibu berikan 1,2 ml ya bu.
apakah dokter juga memberikan obat panas?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Obat panas nya praxion, saya kasih sehari 3x soal nya di luar resep dokter (5ml)
Yg dari dokter
Lacto-B (2x sehari)
Sanprima(3x sehari) 5ml
Sama puyer(gak tau apa suruh minum 3x sehari, tulisan tangan nya buat pencernaan)
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu,
terima kasih tambahan informasinya ya
obat dari dokter, dapat diteruskan sesuai instruksnya ya bu, terutama sanprima, karena antibiotik, pastikan diminum sampai habis, berikan setelah anak makan, tunggu 30menit-1 jam setelah anak makan sehingga tidak mual
lacto b dapat membantu pencernaannya bu, sehingga boleh diteruskan ya
Dan praxionnya, ibu berikan 4-6 kali ya bu (setiap 4-6 jam) setiap masih panas sebanyak 1 sendok takar ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat malam, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Apakah diare pada anak disertai lendir dan atau darah? Bila ya maka kemungkinan diare disebabkan oleh karena infeksi bakteri dan memerlukan antibiotik. Jika sudah diberikan antibiotik oleh dokter, harus diminum hingga habis sesuai dosis dan anjuran.
Untuk diare pada anak tidak seperti orang dewasa, pada anak tidak diberikan obat untuk menghentikan diare. Yang digunakan untuk diare anak antara lain:
-zinc (diberikan selama 10 hari, dapat berupa tablet maupun sirup)
-oralit diberikan setiap kali mencret untuk mencegah dehidrasi dan kehilangan elektrolit
-lacto b
-obat simptomatis lainnya (untuk demam, muntah, dsb).
Berikan anak makanan yang lunak selama diare, cukupi kebutuhan cairan, cukup istirahat.
Segera bawa ke dokter atau faskes terdekat jika terjadi demam tinggi, anak mengalami penurunan kesadaran (lemas mengantuk), tidak mau makan, diare bertambah parah, kejang, serta kontrol apabila setelah obat habis keluhan belum membaik.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat malam!
Terima kasih atas pertanyaannya
Penyebab kondisi anak anda bisa berupa kondisi telat makan, terlalu banyak makan, efek samping obat atau keracunan makanan. Juga bisa karena intususepsi (usus masuk ke dalam usus menyebabkan saluran buntu), alergi susu sapi, alergi protein susu, dan intoleransi makanan.
Yg paling penting disini adalah mengenali gejala kegawatdaruratan misalnya distensi perut (perut membesar sampai tampak pelebaran pembuluh darah), muntah darah, muntah setiap habis menyusu, disertai BAB cair tanpa ampas lebih dri 5 kali sehari, anak tidak bisa BAB sm sekali lebih dari 7 hari dan bisa disertai demam, jika ada ini sebaiknya segera ke dokter
Dianjurkan untuk mengonsumsi makan makanan bergizi seimbang, hindari telat makan, hindari konsumsi makanan pedas, asam dan mengandung gas, beri anak istirahat yang cukup.
Penanganan yang diberikan dapat berbeda-beda, tergantung pada penyebab yang mendasarinya. Segera periksakan anak ke Dokter guna mengetahui apa penyebab pasti dan penanganan yang tepat.
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
untuk semua muntah dan mencret harus diganti cairannya dengan oralit ya bu.
sudah berapa kali muntah dan BAB cairnya sampai saat ini?
ada baiknya menggantikan cairan yang telah hilang sebanyak 2-3 gelas belimbing oralit.
dan untuk setiap BAB cair / muntah berikan oralit 10cc/kg ya bu.
bila anak terlihat sangat lemas atau tidak bisa makan minum, segera bawa ke igd.
bila anak masih aktif, mau makan minum, periksakan ke dokter terdekat, perlu ditambahkan zink, dan probiotik serta pisang untuk diarenya.
bila demam berlanjut hingga 3 hari segera periksakan ke dokter untuk cek darah.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. untuk menurunkan demamnya kompres hangat ketiak, lipat paha, dan berikan penurun panas paracetamol sesuai aturan pakai
2. bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dokter. Saya mau tanya anak saya lagi panas tinggi,bolehka saya kasih obat pada anak saya melebihi anjuran dari dokter misalkan obat di minum hanya boleh 2x1 ...jika anak saya tiba tiba panas bolehka saya kasih obat lebih dari anjuran dokter terdekat.
Selamat malam dokter. Saya mau tanya anak saya lagi panas tinggi,bolehka saya kasih obat pada anak saya melebihi anjuran dari dokter misalkan obat di minum hanya boleh 2x1 ...jika anak saya tiba tiba panas bolehka saya kasih obat lebih dari anjuran dokter terdekat.
Selamat malam dok , saya mau tanya tentang anak saya Anak saya beeumur 23 bulan Hari selasa kemaren, pagi bangun tidur langsung muntah berkali2, siang nya diare, terus malam nya langsung panas Makan sama minum obat kadang2 eneg kayag mau muntah Mimik nya cuma air putih mau nya😢😢 Dan sampek sekarang panas belum juga sembuh, naik turun terus, dari 37.5 derajat - 40 derajat Itu kenapa ya dok??? Saya takut kalau kenapa2😭😭
Selamat malam dok , saya mau tanya tentang anak saya Anak saya beeumur 23 bulan Hari selasa kemaren, pagi bangun tidur langsung muntah berkali2, siang nya diare, terus malam nya langsung panas Makan sama minum obat kadang2 eneg kayag mau muntah Mimik nya cuma air putih mau nya😢😢 Dan sampek sekarang panas belum juga sembuh, naik turun terus, dari 37.5 derajat - 40 derajat Itu kenapa ya dok??? Saya takut kalau kenapa2😭😭