July 11, 2019 02:41
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
Terima kasih atas tambahan informasinya
Pada saat keguguran terdahulu, apakah ibu mengetahui penyebab keguguran nya?
Biasanya blighted ovum atau hamil kosong akan jelas pada USG pada umur kehamilan 8 minggu.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda di Honestdcs.
Ada tambahan informasi yang kami perlukan:
- Apakah siklus menstruasi Anda sebelumnya teratur?
- Apakah sudah melakukan tespek dan hasilnya positif?
Hamil kosong atau blighted ovum berarti kehamilan tanpa adanya embrio. Sel telur yang berhasil dibuahi telah menempel atau tertanam dalam rahim dan membentuk kantung kehamilan, namun tidak ada embrio atau calon janin di dalamnya.
Pada pemeriksaan tespek tetap menunjukkan hasil positif, karena plasenta telah terbentuk untuk beberapa waktu dan menghasilkan hormon kehamilan beta HCG. Hormon inilah yang diperiksa pada pemeriksaan tespek melalui sampel urin. Itulah mengapa tespek positif tidak menjadi tanpa pasti kehamilan.
Hamil kosong itu sendiri hanya dapat dideteksi dengan pemeriksaan USG yang menunjukkan adanya plasenta dan kantung kehamilan yang kosong dan umumnya diketahui antara minggu ke 8 - 13 dari HPHT.
Jadi, perlu dilakukan USG ulang untuk dapat mendeteksinya.
Kalau boleh tahu, apa saran dokter setelah memeriksa kehamilan Anda dengan USG? Apakah memang dianjurkan USG ulang?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ini kehamilan saya yg ke 4 sebelumnya saya punya riwayat keguguran di kehamilan yg kedua di usia kehamilan 12 Minggu dan harus kuret Dok,maksimal usia kehamilan berapa Minggu dokter kandungan biasanya menvonis blight ovum,dan apakah hal yg wajar terjadi di usia kehamilan 8 Minggu janin belum terlihat saat di USG?
Ini kehamilan saya yg ke 4 sebelumnya saya punya riwayat keguguran di kehamilan yg kedua di usia kehamilan 12 Minggu dan harus kuret Dok,maksimal usia kehamilan berapa Minggu dokter kandungan biasanya menvonis blight ovum,dan apakah hal yg wajar terjadi di usia kehamilan 8 Minggu janin belum terlihat saat di USG?