October 11, 2019 06:06
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi,
Sebelumnya, apakah ada demam tinggi?
Dari keluhan anda, sepertinya anda sedang mengalami infeksi, dapat berupa infeksi virus ataupun bakteria. Infeksi virus dapat menimbulkan gejala pusing batuk pilek, dengan demam. Namun bila infeksi virus biasanya sembuh sendiri dalam waktu sekitar 1 minggu. Keluhan anda juga dapat disebabkan oleh infeksi bakteri, namun tidak spesifik untuk bakteri apa pun. Saya sarankan anda untuk periksa ke dokter untuk di cek kondisinya, dan bila memang dicurigai mengarah ke infeksi bakteri dapat diberikan antibiotik yang tepat. Obat paratusin sudah tepat untuk mengurangi gejala flu nya, namun bila sudah diatas 3 hari, dan gejala klinis bertambah parah, sebaiknya diperiksa lab untuk mengetahui apakah ada infeksi bakteri. Anda juga harus banyak istirahat, makan dan minum yang cukup agar cukup pulih kembali.
Begitu ya, semoga membantu dan lekas sembuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi dok , saya udah dua hari flu pilek dan bersin , sekarang nambah parah , pusing nyeri , meriang dan sakit tenggorokan .dan saya udah minum paratusin yang tablet . apa obat yang cocok kira kira dok ? Terimakasih.
Pagi dok , saya udah dua hari flu pilek dan bersin , sekarang nambah parah , pusing nyeri , meriang dan sakit tenggorokan .dan saya udah minum paratusin yang tablet . apa obat yang cocok kira kira dok ? Terimakasih.