February 19, 2019 09:29
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Keluhan nyeri sendi dan badan lemas dapat disebabkan oleh berbagai macam penyakit seperti:
1. Infeksi sistemik
2. Peradangan sendi
3. Penyakit autoimun
4. Gangguan metabolik
5. Gangguan otot, sendi atau persarafan lainnya
Perlu diketahui juga apakah adanya keluhan lain seperti demam, keluhan bicara, sudah dari kapan dan apakah penyakit tersebut smakin bertambah parah. Beberapa pertanyaan tersebut dapat mempersempit kemungkinan diagnosis yang ada.
Hal yang dapat anda lakukan sekarang di rumah adalah menjaga asupan nutrisi dan cairan, pastikan mendapatkan istirahat yang cukup, dan periksakan adik anda ke praktik dokter terdekat untuk pemeriksaan fisik lebih lanjut.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, adik saya, 16 tahun, dulunya mengeluh persendiannya sakit, dan sekarang dia lemas dan badannya tidak bisa digerakkan. Mulai dari kepala sampai kaki. Bagaimana menyembuhkanya, dok? Cara pencegahannya juga seperti apa? Terima kasih.
Dok, adik saya, 16 tahun, dulunya mengeluh persendiannya sakit, dan sekarang dia lemas dan badannya tidak bisa digerakkan. Mulai dari kepala sampai kaki. Bagaimana menyembuhkanya, dok? Cara pencegahannya juga seperti apa? Terima kasih.