May 05, 2019 18:50
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, selamat malam bu
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Apakah setelah lepas KB ibu mendapat haid? dan apakah siklus haid nya teratur?
Sudah berapa hari ibu terlambat haid?
Tanggal berapakah hari pertama haid terakhir?
Testpack adalah pemeriksaan untuk mengetahui apakah ada kehamilan atau tidak; dengan pemeriksaan hormon beta hCG dalam urine.
Hormon beta-hCG dapat terdeteksi dalam urine (testpack) sekitar 12-14 hari setelah pembuahan.
Di awal kehamilan biasanya testpack dapat memberikan hasil samar atau negatif, bila demikian, ulangi testpack 3 hari atau 1 minggu kemudian dengan menggunakan urine pagi, atau periksakan ke dokter kandungan
Dua garis samar berarti testpack positif, yang artinya ada hormon beta hCG dalam urin, yang berarti ada kemungkinan hamil;
baik positif hamil, kehamilan kosong (blighted ovum) atau hamil anggur, semuanya akan memberikan hasil testpack positif.
Ada beberapa langkah yang dapat ibu lakukan:
- ulangi testpack 3-7 hari kemudian, dengan menggunakan urine pagi, atau
- periksakan diri ke dokter kandungan untuk pemeriksaan USG
Bila ibu positif hamil, perlakuannya sama seperti kehamilan sebelumnya walaupun umur 49 dianggap umur beresiko tinggi :
- Pastikan cukup beristirahat
- Pastikan tidak melakukan aktivitas fisik berlebih
- Rutin berolahraga ringan : 3-4 kali dalam seminggu, dengan durasi minimal 30 menit
- Miliki pola makan yang baik dan bergizi
- Hindari stress
- Perhatikan asupan cairan setiap hari
- Kontrol ke dokter kandungan sesuai jadwal
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, sudah berapa hari ibu telat datang bulan?
Garis samar pada tespek dapat berarti 3 hal, yaitu
1. Anda positif hamil
2. Anda tidak hamil (positif palsu)
3. Anda hamil secara hormonal (kadar hormon kehamilan HCG meningkat tapi disebabkan oleh hal lain, seperti hamil anggur atau tumor)
Yang membedakan antara Anda hamil atau tidak adalah, pada keadaan dimana garis tespek muncul samar namun anda tidak hamil, garis yang muncul adalah garis evaporasi urin, dan ciri khasnya, garisnya muncul lebih lama dari waktu yang ditentukan alat tespek. Jadi pada kasus dimana Anda positif hamil, garis samarnya akan muncul dalam waktu yang ditentukan. Sebaliknya, pada kemungkinan yang ketiga, garis samar muncul karena hormon kehamilan telah diproduksi oleh ovum yang dibuahi, namun kemudian mengalami keguguran/ hamil anggur/ tumor.
Yang menyebabkan garis samar antara lain adalah kadar hormon kehamilan yang masih terlalu rendah, tespek yang kurang sensitif atau kencing yang terlalu encer.
Anda dapat mengulangi lagi 1 minggu kemudian, dan disarankan untuk menggunakan urin pertama di pagi hari untuk hasil terbaik.
Bila ibu memang hamil, maka ini termasuk kehamilan yang beresiko, baik buat ibu dan janin, karena usia ibu yang sudah tidak lagi muda. Saya sarankan untuk konsultasi dengan dokter kandungan untuk langkah langkah perencanaan kehamilan agar bisa aman, bila memang positif hamil.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih atas jawaban dokter. Insyaallah sy cb tes lg seminggu kemudian utk memastkn
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali bu
Jangan lupa ketika melakukan testpack ulangan, gunakan urine pagi hari ya.
Senang dapat membantu di honestdocs.
Selamat beristirahat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik, sama sama ibu, senang bisa membantu. Semoga bila memang benar hamil ibu dapat mempersiapkan kehamilannya dengan baik.
Selamat malam.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok sy betusia 49 tahun, sudah pinya anak 2, palingnkecil kls 2 smp. Tp sy agak khhawatir ktn bulan ini sy tidak haif, bln kematin masih. Sy cb pk test pact ternya hasilnya garisnya dua walaupun agak samar. Tidak terlalu merah terang, apa krn pk yg urah ya? Sy tdk lg di kb sejak oktober 2017. Sy pikir sdh mau menapos juga. Apa betul sy hamil ya dok? Memang sy belum diperiksakn ke bidan dekat rumah krn ada rasa malu krn sdh tua mknya sy pk test pack dulu. Jika betul hamil aa yg sebaiknya sy perhatikan. Terima kasih atas perhatian dan jawabannya.
Dok sy betusia 49 tahun, sudah pinya anak 2, palingnkecil kls 2 smp. Tp sy agak khhawatir ktn bulan ini sy tidak haif, bln kematin masih. Sy cb pk test pact ternya hasilnya garisnya dua walaupun agak samar. Tidak terlalu merah terang, apa krn pk yg urah ya? Sy tdk lg di kb sejak oktober 2017. Sy pikir sdh mau menapos juga. Apa betul sy hamil ya dok? Memang sy belum diperiksakn ke bidan dekat rumah krn ada rasa malu krn sdh tua mknya sy pk test pack dulu. Jika betul hamil aa yg sebaiknya sy perhatikan. Terima kasih atas perhatian dan jawabannya.