October 08, 2019 14:42
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
Dermatitis Kontak Iritan adalah reaksi kulit non imunologik. penyebab munculnya dermatitis jenis ini adalah bahan yg bersifat iritan misalnya bahan pelarut, deterjen, minyak pelumas, asam alkali dan serbuk kayu yg biasanya berhubungan dgn pekerjaan.
keluhan utama nya yaitu perasaan gatal dan timbulnya bercak kemerahan pada daerah yg terkena kontak bahan iritan. kadang-kadang diikuti oleh rasa pedih, panas dan terbakar.
tips mengurangi DKI:
1. gunakan sarung tangan (saat mencuci'deterjen')
2. hindari untuk menggaruk
3. bilas dgn air bersih di area yg terkena DKI
4. makan-makanan yg bergizi
5. jaga kelembapan kulit
apabila keadaan anda tidak ada perubahan segeralah ke dokter.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Berdasarkan keterangan yang anda sampaikan, maka diduga Anda mengalami dermatitis kontak iritan. di mana zat-zat penyebab iritasi menyebabkan kulit menjadi kemerahan, bintik-bintik, gatal dan mengelupas.
Solusi untuk mengatasi kondisi ini yaitu dengan menghindari zat-zat penyebab iritasi tersebut dalam hal ini deterjen. oleh sebab itu janganlah mencuci menggunakan deterjen dengan tangan anda kecuali apabila memakai sarung tangan tak tembus air.
Obat yang dibutuhkan yaitu:
- antihistamin oral untuk menghilangkan rasa gatal yang terjadi, contoh obatnya cetirizine, CTM atau loratadine.
- krim steroid berguna untuk meringankan peradangan yang terjadi
- antibiotik jika dermatitis iritan tersebut disertai dengan infeksi bakteri.
Jenis dosis dan kombinasinya akan ditentukan oleh dokter Anda setelah memeriksa.
untuk saat ini, hindari menggaruk-garuk kulit yang gatal dan jaga kebersihannya serta lindungi jangan sering-sering terkena air.
Sebaiknya lakukan pemeriksaan ke dokter agar mendapatkan pengobatan yang sesuai.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter mau tanya. Tangan saya bintik bintik, dan gatel sekali stiap kena detergent pasti slalu kambuh. Trus kulitnya pada nglupas, pecah pecah. Obatnya apa ya dok??
Dokter mau tanya. Tangan saya bintik bintik, dan gatel sekali stiap kena detergent pasti slalu kambuh. Trus kulitnya pada nglupas, pecah pecah. Obatnya apa ya dok??