November 04, 2019 10:57
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
baik, apakah saat ini anda sedang merencanakan kehamilan?
jadi haid terakhir yang anda alami adalah pada tanggal 25 sept ya? apakah siklus haid selama ini teratur?
siklus haid normal berlangsung sekitar 21-35 hari sekali dengan durasi 2-7 hari.
telat haid dapat disebabkan oleh kehamilan namun dapat dipengaruhi oleh faktor lain juga misalnya
-ketidakseimbangan hormon akibat stres fisik atau psikis
-perubahan berat badan ekstrim
-diet berlebihan
-konsumsi obat2an hormonal
-penyakit seprrti pcos,dsb
untuk itu sebaiknya menerapkan pola hidup sehat dlu untuk menjaga keseimbangan hormon dengan
-tidur yang cukup
-makan teratur
-olahraga rutin
-jaga berat badan ideal
-hindari stress
jika haid tidak kunjung datang jg maka ada baiknya memeriksakan kondisi langsung ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Terima kasih DOk, atas jawaban'y.
Selamat siang,setengah jam yg lalu saya tespack dgn hasil negatif..stlh itu perut terasa gak enak ternyata saya kluar haid..saya perhatikan tiap x telat trs saya tespack jarak beberapa menit trs mens..itu normal gak DOk?apa ada pnyakit'y?
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Seperti dijelaskan sebelumnya, bahwa telat haid dapat disebabkan oleh, bebagai faktor seperti stress, kelelahan, kurang istirahat, berat badan gak ideal, dll.
Keluarnya darah haid setelah tespek hanya kebetulan saja, tidak ada Penyakit khusus yang melatarbelakangi.
Tips agar cepat hamil:
- Jangan gunakan kontrasepsi (KB)
- Intensifkan berhubungan intim di masa subur, antara hari ke 11-16 dihitung dari hari pertama haid (jika siklus haid 28 hari).
- Berbaringlah sesaat setelah hubungan intim, jangan langsung berdiri. (ISTRI)
- Kendalikan stres dan tenangkan pikiran
Jalani pola hidup sehat dengan:
- istirahat yang cukup (tidur malam minimal 7 jam)
- makan teratur dengan gizi seimbang, lauk (protein), lemak sehat, sumber karbohidrat, dan sertakan sayur dan buah-buahan dalam menu makanan anda
- olahraga minimal tiga kali dalam seminggu (@durasi 30 menit).
- penuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum minimal 8 gelas air per hari.
- capai dan pertahankan berat badan ideal
- hindari asap rokok dan alkohol.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Siklus menstruasi biasanya sekitar 21-35 hari, dihitung dari hari pertama menstruasi bulan ini, hingga hari pertama menstruasi berikutnya.
Karena anda sudah terlmbat dimana, siklus amda lebih dari 35, dan hasil testpack negative, kemungkinan lain:
1. Stres
2. Obesitas
3. Berat badan turun
4. Produksi prolaktin berlebih
Peningkatan hormon prolaktin ini dapat memengaruhi kinerja hormon lain yang berperan dalam proses menstruasi, yaitu estrogen dan progesteron
5. Alat kontrasepsi
5. Polycystic ovary synd (PCOS)
Kelainan fungsi indung telur
6. Penyakit kronis
Diabetes
7. Menopuse dini
8. Merokok
9. Masalah tiroid
Untuk memperlancar haid
1. Banyak istirahat
Hormon kortisol pada saat stres dapat mempergaruhi kadar hormon estrogen dan progesteron, mempengaruhi siklus haid
2. Olah raga teratur
Minimal 2x seminggu
3. Makan bergizi
*buah: nanas dan pepaya merelaksasikan otot sehingga bisa memperlancar haid.
*sayuran hijau: zat besi yang dapat membantu melancarkan siklus haid.
*lemak dan omega 3
Jika masih belum haid, lebih baik periksa ke dokter kandungan
Sekian jawaban dari saya
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih atas penjelasan'y saya merasa puas,legah dan tenang..
Terima kasih atas penjelasan'y saya merasa puas,legah dan tenang.mgkin saya kurang istirahat
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Jika alami lebih dari 3 bulan atau 90 hariz baiknya periksakan pada spesialis kandungan, bila memungkinkan dilakukan usg
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hallo Dok, saya kmrn haid tgl 25 sept sampai skrg saya blm haid lagi..tgl 4 nov saya tespack msh 1 garis...berharap bakal hasil positif.kl blh tahu di sebabkan karena apa ya?
Hallo Dok, saya kmrn haid tgl 25 sept sampai skrg saya blm haid lagi..tgl 4 nov saya tespack msh 1 garis...berharap bakal hasil positif.kl blh tahu di sebabkan karena apa ya?