February 17, 2019 17:21
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, sebelumnya terima kasih sudah bertanya melalui Honestdocs.
Bunion adalah kondisi di mana ibu jari kaki mengalami deformitas, yaitu mengalami perubahan bentuk dengan gejala ujung ibu jari mengarah ke jari kedua (telunjuk) kaki, dan pangkal ibu jari kaki menonjol keluar. Adapun faktor resiko yang menyebabkan kondisi ini adalah :
1. Wanita
2. Wanita dengan pemakai sepatu heels
3. Laki-laki dengan berat badan berlebih
4. Laki-laki dengan “kaki datar”
Untuk mendiagnosa Bunion, harus dilakukan pemeriksaan fisik oleh dokter, bila memang terbukti Bunion, penanganannya bermacam-macam tergantung gejala yang diderita; mulai dari obat-obatan, sampai dengan tindakan operasi. Saran saya, periksakan dirianda ke dokter untuk mendapat diagnosa yang tepat dan pengobatan yang optimal.
Sekian dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, 8 bulan ini sendi ibu jari saya terasa nyeri, awalnya kaki saya berbenturan dengan lawan saat futsal, apakah ini bunion dok dan bagaimana cara mengobatinya?
Dok, 8 bulan ini sendi ibu jari saya terasa nyeri, awalnya kaki saya berbenturan dengan lawan saat futsal, apakah ini bunion dok dan bagaimana cara mengobatinya?