December 28, 2019 11:01
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat pagi
terima aksih atas pertanyaannya
Diet yang sehat adalah mengatur pola makan dan tetap memberikan tubuh kita asupan nutrisi yang cukup seperti vitamin, mineral, dan protein.
Penurunan berat badan yang direkomendasikan per minggu nya adalah 0,5-1,5 kg per minggunya.
Hindari penurunan berat badan yang cepat ya karena akan mengakibatkan hal-hal berikut :
- Tubuh lemas dan mudah lelah
- Kurang nutrisi sehingga rentan terkena penyakit
- Berat badan cepat naik kembali
Beberapa langkah yang dilakukan dalam melakukan diet sehat adalah :
- Memilih sumber karbohidrat, seperti roti, nasi, sereal, kentang dan pasta sebagai sepertiga dari porsi makan.
- Memilih sumber protein yang bagus dan rendah kandungan lemak.
- Olahraga secara teratur ya minimal 3x seminggu
- Memperbanyak mengkonsumsi sayur dan buah-buahan
- Hindari makanan yang digoreng karena makanan yang digoreng mengandung kalori dan lemak jenuh yang tinggi. Sebaiknya mengkonsumsi makanan yang dikukus atau direbus.
- Hindari tidur terlalu larut malam ya karena dapat mengganggu metabolisme tubuh
- Kelola stres dengan baik
Jadi tidak spesifik pada jam tertentu ya untuk dapat makan. Selama apa yang anda konsumsi tertaur dan mencukupi maka diet akan dapat dilakukan.
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Klo mau diet Bagus nya Makan di jam berap ke berapa
Klo mau diet Bagus nya Makan di jam berap ke berapa