September 17, 2019 09:36
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
maaf, foto yang ibu kirim tidak kami terima
Sudah berapa harikah ibu terlambat haid?
Testpack adalah pemeriksaan untuk mengetahui apakah ada kehamilan atau tidak; dengan pemeriksaan hormon beta hCG dalam urine.
Hormon beta-hCG dapat terdeteksi dalam urine (testpack) sekitar 12-14 hari setelah pembuahan.
Biasanya disarankan untuk melakukan testpack setelah 7 hari terlambat haid dengan menggunakan urine pagi.
Dua garis samar berarti testpack positif, yang artinya ada hormon beta hCG dalam urin, yang berarti ada kemungkinan hamil;
baik positif hamil, kehamilan kosong (blighted ovum) atau hamil anggur, semuanya akan memberikan hasil testpack positif
Ada beberapa langkah yang dapat ibu lakukan:
- ulangi testpack 3-7 hari kemudian, dengan menggunakan urine pagi, atau
- periksakan diri ke dokter kandungan untuk pemeriksaan USG
Semoga jawaban ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi kenapa ya Dok sekarang saya merasa kedinginan gitu, pusing.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo bu, sudah berapa hari ibu terlambat haid? apakah ibu sudah sarapan pagi?
Gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
Berikut adalah tanda tidak pasti kehamilan
- mual dan muntah
- payudara dirasa tegang, atau membesar
- tidak datang haid (amenorrhea)
- sering buang air kecil
- sembelit
- flek atau bercak merah / coklat
- pusing / sakit kepala
- rasa lelah
- demam ringan
- striae dan hiperpigmentasi kulit
Tanda tidak pasti artinya, gejala tersebut dapat disebabkan kehamilan, atau karena penyakit / keadaan lainnya.
Tanda pasti hamil :
- testpack positif
- pemeriksaan USG menunjukkan adanya kantung gestasi / kantung kehamilan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Saya biasa haid tgl 12 dok, bulan kemaren saya terakhir haid tgl 14.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk testpacknya dapat ibu ulangi di 3 hari atau 7 hari ke depan ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi ini saya merasa kedinginan karena apa ya dok?
Apa saya periksakan ke dokter kandungan?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila ibu khawatir, ibu dapat periksakan ke dokter kandungan ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Sedikit menambahkan
Test pack untuk memeriksa kehamilan dengan hormon hcg dalam tubuh.
ß-hCG adalah hormon yang dihasilkan oleh sel-sel yang terbentuk di plasenta, terbentuk akibat adanya penempelan sel telur yang telah dibuahi pada dinding rahim (bisa terbentuk janin, bisa juga tidak)
Terdeteksi paling cepat sekitar 12-14 hari setelah pembuahan. setelah itu akan bertambah tiap 72 jam.
1. Test pack negatif
Hanya terlihat satu garis berwarna merah, pada garis kontrol dekat bagian yang kita pegang
2. Test pack positif
Terlihat dua garis berwarna merah
Garis samar kemungkinan akibat urin menguap dari stik testpack, biasa muncul beberapa menit setelah waktu untuk baca hasil, namun bisa juga abortus atau keguguran.
Baiknya untuk lakukan testpack ulang
Dan perikskan ke dokter bila memungkinkan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi Dok... Berikut saya lampirkan hasil testpack tadi pagi sekitar jam 3. Itu bagimana dok hasilnya saya bingung soalnya garis nya masih samar satu. Apakah itu menandakan positif hamil atau bagaimana dok?
Selamat pagi Dok... Berikut saya lampirkan hasil testpack tadi pagi sekitar jam 3. Itu bagimana dok hasilnya saya bingung soalnya garis nya masih samar satu. Apakah itu menandakan positif hamil atau bagaimana dok?