November 27, 2019 21:13
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam,
Ya, peningkatan sensitivitas penciuman dapat terjadi di kehamilan muda, namun itu tidak spesifik terhadap kehamilan.
Bila hamil, tanda yang spesifik adalah telat haid, ditunjang dengan hasil tespek positif, dan juga positif di USG.
Jadi saran saya adalah menunggu 1 minggu-2 minggu lagi, bila telat haid, dikonfirmasi dengan tespek ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Pekerjaan anda sehari hari apa?
Kapan terakhir berhubungan?
Keluhan anda mungkin karena lelah, terlambat makan hingga asam lambung meningkat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Irt biasa dok tdk melakukan pekerjaan berat, hanya sebatas beres-beres rumah, dari semenjak beres haid memang sering dok 😀 untuk makan nggak pernah telat dok malah suka lapar terus. Terakhir haid kemarin tgl 12 nov dan perkiraan datang bulan lagi tgl 3 des siklusnya alhamdulillah normal dok 27/28
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik. Bila siklus anda teratur , maka ditunggu sampai tanggal 3 desember dahulu ya. Bila telat haid, bisa di tespek, menggunakan urin pertama pagi hari.
Apakah anda merencanakan kehamilan? Apakah sudah mulai mengkonsumsi suplemen promil?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya dok siap.
Promil dari awal nikah dok sudah minum suplemen asam folat & vit e susu perencanaan juga..
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik. Ya, suplemen promil sangat penting dalam mempersiapkan kehamilan, selain mempersiapkan ibu untuk kehamilan, juga mencegah adanya cacat janin saat pertumbuhannya di kandungan.
Semoga program hamilnya berhasil, jangan lupa untuk usahakan berhubungan di masa subur anda ya. Apakah anda sudah mengetahui cara menghitung masa subur?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Iya konsumsi asam folat untuk bantu mencegah gangguan perkembangan bila anda hamil.
Baiknys berhubungan saat masa subur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dok saya selalu pakai aplikasi untuk menstruasi jadi perhitungannya suka tepat..
Tapi dok apa memang ada hubungannya sama tanda hamil untuk susah nafas seperti itu ?
Terimakasih banyak dok, minta do'anya jika memang saya nanti benar benar hamil
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik. Masa subur adalah sekitar 14 hari sebelum haid selanjutnya ya.
Tidak, susah nafas tersebut bisa karena banyak hal, postur duduk, asma, gangguan lambung, dsb.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siap dok,.
Untuk asma saya tidak punya riwayat dok mungkin memang ada gangguan lambung karena sebelumnya makan makanan pedas sampai perut terasa nyeri untuk berdiripun susah dan nyerinya sampai ke punggung tulang belakang..
Untuk jawabannya terimakasih banyak ya dok sangat membantu sekali dan puas 😊
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya. Untuk mengatasi maag, anda dapat mengkonsumsi obat yang menurunkan asam lambung, seperti antasida, ranitidine, atau golongan PPI seperti Omeprazole, Lansoprazole. Selain dibantu dengan obat maag, disarankan untuk mengatur pola makan dan tidur yang teratur, menghindari makanan pedas, asam, minum-minuman bersoda, teh/kopi, relaksasi dan menghindari stress, serta memperhatikan penggunaan obat-obatan tertentu yang cenderung mengiritasi lambung.
Begitu ya, semoga membantu. Selamat malam.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamu'alaikum dok,usia saya 21thn sudah menikah mau bertanya 2 hari ini saya kalo tarik nafas pajang suka berat kadang agak nyeri dan merasa nggak puas gitu dok tapi kalo nafas biasa biasa saja, kadang-kadang ada enek juga mau muntah nyium bau apa kadang suka enek juga, badan juga serasa lemes kadang pusing dan ada panas dingin keringet berlebih juga dok padahal yang dilakukan sesudah masak saja. Bilang sama temen dikira saya lagi hamil padahal belum telat haid karena jadwal haidnya 1minggu lagi dok. Memang ada hubungannya ya sama kehamilan dok ?
Assalamu'alaikum dok,usia saya 21thn sudah menikah mau bertanya 2 hari ini saya kalo tarik nafas pajang suka berat kadang agak nyeri dan merasa nggak puas gitu dok tapi kalo nafas biasa biasa saja, kadang-kadang ada enek juga mau muntah nyium bau apa kadang suka enek juga, badan juga serasa lemes kadang pusing dan ada panas dingin keringet berlebih juga dok padahal yang dilakukan sesudah masak saja. Bilang sama temen dikira saya lagi hamil padahal belum telat haid karena jadwal haidnya 1minggu lagi dok. Memang ada hubungannya ya sama kehamilan dok ?