May 09, 2019 11:42
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat siang!
Terima kasih atas pertanyaannya
Nyeri perut yang dirasakan saat akan, sedang, atau bahkan setelah menstruasi dapat disebabkan banyak hal tergantung dari spesifiknya keluhan yang dirasakan serta intensitas dan penyebaran nyerinya. Nyeri perut dapat berhubungan dengan siklus menstrasui itu sendiri, atau bahkan adanya gangguan organ yang pada sekitar lokasi nyeri yang dirasakan.
Kondisi yang terkait dengan adanya nyeri perut pada wanita (juga selain saat menstruasi) :
1. dymenorrhea
2. adanya PID (pelvic inflamatory disease)
3. Adanya gejala myoma uteri
4. endometriosis
5. infeksi saluran kemih
Saudari dapat mengkonsumsi obat-obatan epreda nyeri seperti ibuprofen atau parasetamol, atau minuman yang dapat meringankan keluhan saat menstruasi. Namun apabila keluhan tetap berlanjut dan belum membaik dengan pengobatan ringan tersebut, maka sebaiknya periksakan ke dokter untuk diketahui penyebab pasti nyeri perut yang dirasakan saudari. Dengan mengetahui penyebab pastinya, diharapkan pengobatan yang dipilih juga akan berjalan dengan optimal dan meredakan keluhan saudari,
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya mau tanya. Kenapa setiap kali akan periode menstrulasi datang, dan sampai mens hari pertama atau kedua, Pasti perut kanan bawah selalu sakit? Dan tindakan bagaimana untuk mengatasinya? Terimakasih
Dok, saya mau tanya. Kenapa setiap kali akan periode menstrulasi datang, dan sampai mens hari pertama atau kedua, Pasti perut kanan bawah selalu sakit? Dan tindakan bagaimana untuk mengatasinya? Terimakasih