February 25, 2019 14:21
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam,
Memang tidak ada patokan pasti harus berapa lama seorang wanita itu menggunakan suntik KB, baik yang satu bulan ataupun yang tiga bulan.
Metode suntik KB merupakan salah satu jenis metode kontrasepsi hormonal, dan tahukah anda bahwa kontrasepsi hormonal itu merupakan jenis kontrasepsi yang boleh digunakan untuk sementara waktu saja. artinya tidak boleh digunakan dalam waktu yang cukup lama.
Mengapa demikian?
Kita lihat bahwasanya KB hormonal bekerja dengan cara memanipulasi hormon di dalam tubuh sebagai hasil akhirnya mencegah terjadinya ovulasi. Namun cara kerja yang seperti itu memiliki banyak efek samping, misalnya menstruasi menjadi tidak teratur, pusing pusing, gangguan pada tekanan darah, dan kegemukan.
Jadi sebagai kesimpulan, jenis KB hormonal, baik itu berupa suntik ataupun pil bertujuan untuk mengatur jarak kehamilan dan tidak dianjurkan untuk kontrasepsi jangka panjang (seumur hidup).
Untuk kontrasepsi jangka panjang dianjurkan menggunakan IUD atau Tubektomi, karena ini akan lebih efektif dan aman bagi kesehatan ibu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
hai dok, nama saya redna, saya mau tanya perihal suntik kb. saya sudah selama 9 tahun lebih menggunakan produk kb yang 1 bulan. awal tahun pertama saya mendapat haid rutin, sekarang ini saya tidak pernah lagi mendapat haid, pernah haid kalau sehabis sakit, pernah habis sakit DBD dan kekurangan kalium sesudahnya saya dapat haid. apakah saya harus ganti ? apakah itu aman karena tidak dapat haid? saya memang kalau suntik misalnya bulan ini tanggal 30, bulan depan saya suntik tgl.29. Mohon informasinya. sebagai tambahan saya memakai cyclofen kalo tidak salah.
hai dok, nama saya redna, saya mau tanya perihal suntik kb. saya sudah selama 9 tahun lebih menggunakan produk kb yang 1 bulan. awal tahun pertama saya mendapat haid rutin, sekarang ini saya tidak pernah lagi mendapat haid, pernah haid kalau sehabis sakit, pernah habis sakit DBD dan kekurangan kalium sesudahnya saya dapat haid. apakah saya harus ganti ? apakah itu aman karena tidak dapat haid? saya memang kalau suntik misalnya bulan ini tanggal 30, bulan depan saya suntik tgl.29. Mohon informasinya. sebagai tambahan saya memakai cyclofen kalo tidak salah.