August 25, 2019 10:45
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat siang
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Clinium adalah obat yang mengandung antibiotik clindamycin
Efek samping Clinium adalah:
- diare, nyeri perut, gangguan fungsi hati
- hipotensi
- mual, muntah
- trombositopenia
-dermatitis.
Kemungkinan besar keluhan yang anda alami merupakan efek samping clindamycin dimana terjadi rasa mual dan naiknya asam lambung sehingga anda merasa sesak
Anda dapat coba minum obat ini 30 menit atau 1 jam setelah makan, bila dengan cara ini anda masih merasa sesak, sebaiknya anda kembali kontrol ke dokter yang memberikan resep ini untuk penggantian obat
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo HonestDocs, saya memiliki sebuah pertanyaan saya sdh pilek 1 bulan lebih, kemarin ke dokter diberi obat clinium 300 (2x sehari) tapi setelah saya minum dada kiri merasa sesak dan berdegup
Halo HonestDocs, saya memiliki sebuah pertanyaan saya sdh pilek 1 bulan lebih, kemarin ke dokter diberi obat clinium 300 (2x sehari) tapi setelah saya minum dada kiri merasa sesak dan berdegup