March 30, 2019 06:59
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi,
terimakasih sudah menghubungi honestdocs,
Ada beberapa hal yang mungkin dapat membantu mengetahui penyebab benjolan ini, umur, jenis kelamin, merokok/ tidak? apakah ada rasa nyeri? apakah ada gejala batuk? sakit menelan? turunnya berat badan? berkeringat berlebih?
Beberapa penyebab benjolan di leher depan:
1. Pembengkakan kelenjar tiroid
2. Batu di kelenjar ludah
3. Kanker
4. Penyakit kelenjar bening
Sebaiknya periksakan ke dokter untuk mencari penyebab benjolan ini untuk mendapatkan pemeriksaan mendetil dan pengobatan yang tepat.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya laki-laki umur 17 tahun dok, dan keluhan saya itu Diatas jakun Ndak tau itu tulang apa bukan soalnya keras dan makin hari kok makin membesar, dan jakun saya sekarang semakin kedorong kedepan jadi leher saya kelihatan besar...
Mohon bantuannya dok
Saya laki-laki umur 17 tahun dok, dan keluhan saya itu Diatas jakun Ndak tau itu tulang apa bukan soalnya keras dan makin hari kok makin membesar, dan jakun saya sekarang semakin kedorong kedepan jadi leher saya kelihatan besar...
Sebenarnya leher saya kenapa ya dok soalnya makin hari leher saya gak enak kalo digerakkan...
Mohon bantuannya dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Sebaiknya diperiksakan langsung ke dokter, karena diperlukan pemeriksaan fisik, lab darah, USG untuk menentukan penyebab membesarnya benjolan tersebut..
Semoga lekas sembuh ya
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu, sudah berapa lama kah benjolan tersebut ada? DImanakah lokasi benjolan tersebut? Apakah benjolan itu bertambah besar atau tidak? Apakah benjolan tersebut ikut bergerak saat menelan? Apakah benjolan tersebut berdarah, bernanah, nyeri? Apakah Anda mengalami gejala seperti mudah berkeringat, tangan gemetar, dan jantung terasa berdebar-debar? Hal-hal tersebut adalah beberapa pertimbangan untuk menyingkirkan kemungkinan-kemungkinan penyebab benjolan.
Apabila benjolan tersebut tumbuh pesat dalam jangka waktu yang singkat, atau benjolan teraba keras, dan tidak dapat digerakkan, atau menempel ke jaringan sekitar, maka kemungkinan dapat mengarah kesebuah keganasan. Bila tidak, itu dapat hanya berupa benjolan jinak, yaitu pertumbuhan abnormal jaringan lunak pada kulit.
Namun, apabila benjolan tersebut ikut bergerak saat menelan, dan anda muncul gejala hipertiroid seperti tangan gemetar, tidak tahan panas, dan berdebar debar, mungkin itu mengarah ke pembesaran kelenjar tiroid.
Untuk mengetahui penyebab pastinya, sangat disarankan untuk memeriksakan diri ke dokter terlebih dahulu untuk pemeriksaan yang lebih akurat agar dapat menentukan diagnosis dan mendapatkan tatalaksana yang tepat.
Demikian tambahan dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila ada yang kurang dimengerti.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya ingin bertanya, umur saya 19 tahun, ada benjolan sebelah kiri jakun, keras, apabila menelan benjolan ini bergerak bersamaan dengan jakun , tpi tidak ada gejala sakit dll, ini tulang atau apa ya dok? Sudah krg lebih 1 tahun
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Tidak ada penurunan berat badan, keringat berlebih, jantung berdebar?
Karena sudah lebih dari 1 tahun, sebaiknya periksakan ke dokter ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dokter,saya seorang pelajar usia 17 tahun,di atas jakun saya itu ada benjolan yang bisa digerakan,keras dan sakit bisa di pegang,benjolan apa itu dokter.
Dok, saya sudah hampir setahun leher saya dibagian atas jakun dibawah dagu, kenapa kok semakin membesar dan keras ya dok... Dan saya juga merasa leher saya lama" gak enak digerakkan seperti ada yang mengganjal... Teman saya juga banyak yang bilang kalo leher saya semakin besar... Mohon bantuannya dok...
Dok, saya sudah hampir setahun leher saya dibagian atas jakun dibawah dagu, kenapa kok semakin membesar dan keras ya dok... Dan saya juga merasa leher saya lama" gak enak digerakkan seperti ada yang mengganjal... Teman saya juga banyak yang bilang kalo leher saya semakin besar... Mohon bantuannya dok...