April 18, 2019 23:19
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam,
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Apakah memiliki keluhan seperti keputihan / gatal sebelumnya?
Sebaiknya hindari penggunaan sabun kewanitaan, karena dapat merubah pH area kewanitaan yang dapat beresiko gangguan mikroba normal area kewanitaan
Beberapa hal yang dapat anda lakukan untuk menjaga area kewanitaan :
1. Gunakan pakaian dalam berbahan dasar katun, ganti ketika dirasa lembab, dan hindari penggunaan celana yang terlalu ketat. Sediakan pakaian dalam cadangan sebagai ganti bila yang sebelumnya dirasa lembab/basah
2. Pastikan area genital / kemaluan tetap bersih dan kering, misalnya gunakan pantyliner dan ganti setiap beberapa jam untuk menghindari kelembaban pada area kemaluan.
3. Hindari penggunaan bahan yang mengandung parfum atau sabun kewanitaan yang dapat merubah pH area kewanitaan
4. Perhatikan asupan cairan, pastikan anda minum minimal 2 liter perhari atau disesuaikan dengan aktifitas anda.
5. Gunakan air mengalir untuk membasuh area kewanitaan, hindari penggunaan air yang ditampung di toilet umum, dan seka/lap dari arah depan ke belakang
6. Hindari menggaruk area yang gatal
7. Jangan memanjangkan kuku
8. Hindari penggunaan bedak di area kewanitaan
9. Berkemih setelah hubungan seksual
10. Kurangi berat badan (bila berlebih)
Semoga jawaban saya cukup membantu, silahkan kembali bertanya bila masih kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok. Sabun apa yang baik digunakan untuk membersihkan area kewaniataan
Dok. Sabun apa yang baik digunakan untuk membersihkan area kewaniataan