October 25, 2019 05:27
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat pagi
Terima kasih atas pertanyaannya
Baik, efek pasca tindakan cabut gigi terutama anastesi (tindakan bius) terkadang masih terasa hingga 24 jam pasca tindakan.
Selain adanya nyeri atau rasa kemeng pada daerah yang dibius, trrkadang juga didapatkan adanya bengkak, nyeri yang sampai mengganggu fungsi dari gigi bahkan mulut itu sendiri, dan sebagainya. Hal ini merupakan hal yang wajar.
Namun, bila ada tanda-tanda bengkak semakin besar, memerah, hingga timbul tanda infeksi dan nyeri semakin hebat, alangkah baiknya kontrolkan kembali kepada dokter gigi terutama dokter yang menangani anda ya. Agar tidak terjadi komplikasi berlanjut.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pencabutan Gigi Di Tooth's Kingdom Dental Care
Pencabutan gigi adalah tindakan di mana sebuah gigi atau beberapa gigi diangkat oleh ahli bedah mulut dan wajah-rahang (maksilofasial) menggunakan peralatan kedokteran gigi lengkap. Ini adalah teknik sederhana yang dikenal sebagai bedah mulut, biasanya membutuhkan bius lokal atau umum, dan obat penenang
Sakit tidak tp pegal terus kaya ada darah d dalem gt dok, gimana
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
rasa pegal paska cabut gigi adalah hal wajar.
rasa pegal ini bisa diakibatkan karena trauma pada gusi yang dicabut sehingga akan terjadi pembengkakan ringan selama beberapa hari.
biasanya akan hilang dengan sendirinya dalam 1-5 hari.
boleh dibantu kompres dingin untuk rasa pegalnya ya.
apakah saudara sudah mendapatkan anti bengkak/ anti nyeri?
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter gigi terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Baik.
Umumnya, pegal yang dirasakan dapat merupakan efek dari bengkaknya gusi yang dilakukan tindakan pencabutan gigi tersebut.
Anda dapat mengkonsumsi obat yang sudah diresepkan oleh dokter, untuk mengurangi rasa pegal atau bengkak yang terjadi tersebut.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dok terimakasih sangat membantu
Dijawab oleh
William (dr.)
siap, sama-sama :)
untuk mempercepat penyembuhan sementara jangan makan makanan keras seperti gorengan, dan (bila merokok) puasa merokok dulu ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok kalo setelah cabut gigi bekas suntikan biusnya masih terasa pegal setelah 24jam apakah wajar?
dok kalo setelah cabut gigi bekas suntikan biusnya masih terasa pegal setelah 24jam apakah wajar?