May 14, 2019 20:26
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat malam,
Terima kasih atas pertanyaan yang diajukan.
KB IUD atau yang dikenal dengan istilah KB spiral ini merupakan salah satu bentuk kontrasepsi untuk mencegah kehamilan. IUD ini ialah sebuah perangkat plastik berbentuk T kecil yang dimasukkan ke dalam rahim untuk mencegah kehamilan. Tidak hanya pemakaian IUD, akan tetapi penggunaan semua bentuk kontrasepsi dapat menyebabkan efek samping terhadap tubuh.
Bila istri Anda mengalami menstruasi hampir 1 bulan, gejala tersebut merupakan salah satu efek samping dari penggunaan IUD. IUD ini dapat menyebabkan gangguan pendarahan yang dapat berupa peningkatan menstruasi atau tidak mendapat menstruasi sama sekali. Tidak hanya gangguan pendarahan, kB IUD ini juga dapat menyebabkan efek samping lainnya termasuk:
-Rasa nyeri
-Radang panggul
-Jerawatan
-Nyeri payudara
-Kebocoran pada rahim
-Spiral lepas dan lainnya
Menstruasi lebih dari 1 bulan dapat menyebabkan gangguan kekurangan darah. Kami sarankan istri Anda untuk berkonsultasi lagi dengan dokter dan mengkonsumsi makanan yang kaya akan zat besi untuk mencegah terjadinya kekurangan darah.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, selamat malam pak
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sudah berapa lama ibu menggunakan IUD?
Berapa banyak pembalut yang digunakan dalam sehari?
Pada penggunaan KB, sering terjadi gangguan siklus menstruasi, seperti :
- siklus menstruasi menjadi lebih pendek / panjang
- lamanya haid menjadi lebih sebentar / lebih lama
- darah hari menjadi sangat banyak / sedikit atau bahkan hanya flek
- bahkan sampai ada yang tidak dapat haid.
- nyeri payudara
- kram perut
- jerawat
Kemungkinan besar keluhan yang ibu rasakan merupakan efek samping dari IUD tersebut
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hallo dok mau tanya,istri saya pake kb iud kok M Nya hampir 1 bulan yaa
Hallo dok mau tanya,istri saya pake kb iud kok M Nya hampir 1 bulan yaa