September 14, 2019 17:14
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat malam!
terima kasih atas pertanyaannya
Apakah hal ini berlangsung terus menerus?
Adakah hubungan kecemasan dengan aktivitas sehari-hari?
keluhan anda dapat disebabkan oleh:
-gangguan kecemasan seperti ggn kecemasan menyeluruh, fobia, terkait pasca trauma
-gangguan mood perasaan seperti depresi, manik atau bipolar
-gangguan psikotik seperti skizofrenia yg biasanya disertai dengan waham/delusi atau halusinasi
Rasa cemas atau panik merupakan suatu hal yg wajar dialami terutama ketika menjalani suatu kondisi yg kurang nyaman. namun apabila kondisi ini berlangsung terus menerus dan mempengaruhi kegiatan atau interaksi sosial sehari-hari, maka kondisi tersebut perlu dievaluasi lebih lanjut.
apabila kondisi yg dialami ini merupakan suatu gangguan pada saat pemeriksaan nantinya, maka tidak perlu berkecil hati. kondisi ini dapat membaik secara perlahan. yg terpenting adalah mengontrol stress yg ada di dalam pikiran ya. untuk memastikan penyebabnya, saya sarankan anda ke dokter sehingga dapat diperiksa secara langsung apalagi jika ada keinginan untuk mengakhiri hidup atau penarikan diri dari lingkungan
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakah sudah pernah berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater?
Kecemasan adalah perasaan yang biasanya timbul ketika seseorang menjadi waspada terhadap impuls ancaman dari luar untuk berhati-hati, tetapi bila berlebih, kecemasan dapat mengganggu aktivitas kehidupan sehari-hari
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi rasa cemas
1. Yoga
2. Meditasi
3. Kurangi penggunaan sosial media
4. Rutin berolahraga : 3-4 kali seminggu dengan durasi minimal 30 menit
5. Temukan aktifitas dengan komunitas
6. Cari grup pendukung
7. Mencintai diri sendiri
8. Belajar menerima apa adanya
9. Belajar menikmati hidup
10. Kenali apa yang menjadi sumber gelisah
11. Hindari makanan/ minuman yang mengandung kafein :kopi, teh, atau minuman penambah energi,
Sebaiknya berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater mengenai apa yang anda rasakan.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore, dok.. Saya seorang remaja putri berusia 21th. Setelah menginjak usia 21th ini, saya sangat sering mengalami serangan panik, tiba2 merasa depresi dan tertekan dengan suatu hal yang belum pasti terjadinya. Saya merasa terlalu khawatir setiap kali saya ingin mencoba suatu hal baru (hal positif). Saya selalu dihantui oleh perasaan takut akan kegagalan. Apakah kondisi psikis saya telah terganggu? Apakah ini hal yg wajar terjadi di usia seperti saya ini? Mohon bantuannya.. Terimakasih^^
Selamat sore, dok.. Saya seorang remaja putri berusia 21th. Setelah menginjak usia 21th ini, saya sangat sering mengalami serangan panik, tiba2 merasa depresi dan tertekan dengan suatu hal yang belum pasti terjadinya. Saya merasa terlalu khawatir setiap kali saya ingin mencoba suatu hal baru (hal positif). Saya selalu dihantui oleh perasaan takut akan kegagalan. Apakah kondisi psikis saya telah terganggu? Apakah ini hal yg wajar terjadi di usia seperti saya ini? Mohon bantuannya.. Terimakasih^^