November 03, 2019 08:01
Dijawab oleh
William (dr.)
selamat pagi :)
apakah bisa tidur siang?
memang tidur 4-5 jam sehari itu kurang.
untuk menjaga badan tetap fit boleh olahraga ringan secara rutin ya 30 menit sehari.
minum multivitamin 1x setiap hari.
makan bergizi, minum air 2 litr sehari,kelola stres, dan pastikan tidur anda berkualitas.
semoga informasi ini membantu ya :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi Terimakasih atas pertanyaan Anda.
Jika memungkinkan setidaknya tidur selama 6 jam tiap malamnya.
Anda bisa menyiasatinya dengan cepat tidur setelah sholat isya' dan bangun lagi di sepertiga makam terakhir untuk ibadah, belajar, dan lain-lain.
Terapkanlah pola hidup sehat:
- Olahraga teratur minimal 3 kali dalam seminggu, misalnya jogging, renang, senam aerobik yang akan melancarkan aliran darah.
- Kendalikan stres dan tenangkan pikiran.
- Hindari kelelahan yang berlebihan
- Jaga stamina dengan makan teratur dan mengonsumsi makanan bergizi ( nasi, lauk pauk beraneka ragam), juga makanan kaya vitamin dan antioksidan seperti buah dan sayuran.
- Batasi konsumsi makanan instan dan berlemak
- Hindari rokok dan alkohol
- Minum yang cukup, setidaknya 8 gelas air perhari.
- Bila perlu konsumsi multivitamin.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
insomnia merupakan gangguan seseorang yg sulit tidur.
beberapa penyebab terjadinya insomnia yaitu gaguan psikologis, jam tidur yg tidak teratur, gangguan emosional (kecemasa, kegelisan dan ketakutan).
penderita insomnia hendaknya tetap tenang dan santai beberapa jam sebelum waktu tidur tiba, menciptakan suasana yg nyaman dikamar dgn cahaya yg redup dan tidak berisik.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih sudah berkonsultasi secara online melalui honestdocs
Tidur yang cukup untuk sehari sebaiknya 6-8 jam ya.
Bila anda tidur hanya 4-5 jam sehari, maka itu kurang.
Tidur sangat penting bagi tubuh, karena tidur dapat membantu tubuh meregenerasi sel-sel lama, untuk menggantinya dengan sel-sel baru. Selain itu dengan tidur yang cukup, maka dapat memperbaiki imunitas/daya tahan tubuh sehingga anda tidak mudah terserang penyakit.
Hal-hal yang dapat anda lakukan agar memiliki tidur yang cukup dan berkualitas antara lain:
- Berolahraga, 150 menit seminggu
- Jangan banyak menonton TV atau bermain HP saat mau tidur
- Usahakan lampu dalam kondisi padam, karena akan merangsang pengeluaran hormon melatonin yang dapat membuat tidur lebih berkualitas
- Makan teratur, 3x sehari kandungan gizi cukup, jangan lupa konsumsi buah dan sayuran
Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok,saya remaja usia 17 tahun .Sudah 3 tahun saya di pondok pesantren yang aktivitasnya sehari penuh.saya biasanya sehari tidur tidak lebih dari 4-5 jam.dibanding teman-teman saya,saya yang paling sering sakit. pertanyaan saya dok,bagaimana mengatasi hal tsb?
dok,saya remaja usia 17 tahun .Sudah 3 tahun saya di pondok pesantren yang aktivitasnya sehari penuh.saya biasanya sehari tidur tidak lebih dari 4-5 jam.dibanding teman-teman saya,saya yang paling sering sakit. pertanyaan saya dok,bagaimana mengatasi hal tsb?