August 02, 2019 23:48
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya perlu diketahui :
- dibagian manakah yang terluka?
- kapan kah terjadinya luka?
Penyembuhan luka tergantung dari jenis luka, besarnya luka, dalamnya luka, dan seberapa luas luka yang dialami, serta dipengaruhi penyakit lain.
Biasanya luka lecet biasa akan mengering 3-5 hari, tergantung dari faktor yang sudah saya sebutkan diatas.
Bila luka disertai dengan kemerahan atau bengkak disekitar luka, atau ada nanah, hal ini menunjukkan adanya tanda infeksi, dan sebaiknya periksakan ke dokter untuk pengobatan antibiotik
Saya tunggu informasi lebih lanjutnya agar saya dapat memberikan keterangan lebih detail mengenai pertanyaan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baru aja keliatan pas anak tdur dok dia gak rewel , cuma sedikit aja darahnya tp aku takut dan cemas
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo bu
terima kasih responnya
di bagian manakah adanya luka bu?
apakah ibu mengetahui apa penyebab lukanya?
Bila darah sudah berhenti, ibu dapat membersihkan kulit yang terluka dengan handuk basah, dan oleskan cairan antiseptik
Saya tunggu informasi selanjutnya ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dibagian dalem, cairan antiseptik gak ada dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Maaf bu, tolong diperjelas, di bagian dalam mana?
apakah di tangan? atau di kaki? atau di kepala?
Bila ibu tidak memberikan informasi yang lengkap, kami akan kesulitan untuk membantu ibu mengatasi keluhan yang ibu tanyakan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dibagian telinganya dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Apakah yang ibu maksud ibu membersihan telinga anak dengan cotton bud kemudian ada darah?
Bila iya, sebaiknya besok pagi ibu periksakan ke dokter THT untuk mengetahui apakah ada robekan gendang telinga atau tidak
Saat ini sebaiknya ibu tidak melakukan apapun terhadap lubang telinga anak ibu, walaupun anak ibu sudah tidak rewel atau sudah tidak berdarah
dan kedepannya, hindari kebiasaan membersihkan telinga dengan cotton bud, karena dapat mendorong kotoran telinga masuk ke dalam (bukan membersihkan) dan menimbulkan masalah
hindari penggunaan tetes telinga sebelum ibu membawa anak ibu ke dokter THT
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Oke dok terimakasih banyak informasinya , besok langsung aku bawa priksa kedokter
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali bu, senang dapat membantu di honestdocs
Nanti kedepannya, ibu sebaiknya tidak membersihkan telinga anak dengan cotton bud ya, selain beresiko merobek gendang telinga, juga beresiko kotoran telinga terdorong masuk , kemudian mengeras atau menyebabkan infeksi telinga ya bu
Selamat malam bu
selamat beristirahat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat malam, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Telinga berdarah bisa terjadi disebabkan oleh beberapa hal, seperti akibat trauma/cedera, infeksi virus atau bakteri, jamur, polip, perubahan tekanan udara, dsb.
Penanganan yang diberikan untuk mengatasi telinga berdarah karena infeksi, tergantung pada tingkat keparahan infeksi dan lamanya infeksi.
-Pemberian obat pereda nyeri seperti paracetamol atau ibuprofen untuk menurunkan demam sekaligus meredakan nyeri.
-Pemberian antibiotik
Apabila memang terbukti adanya infeksi, dapat diberikan antibiotik oleh dokter.
Sebaiknya hindari mengorek telinga anak yang sakit, hindari kemasukan air, jauhi sumber suara yang bising/terlalu keras.
Segera periksakan ke dokter THT ya bu guna pemeriksaan dan tatalaksana lebih lanjut.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat malam!
Terima kasih atas pertanyaannya
Telinga sebenarnya sudah memiliki mekanismenya sendiri untuk membersihkan kotoran, sehingga kotoran telinga tidak perlu dibersihkan dari liangnya secara rutin.
Mengorek telinga menggunakan cotton bud atau alat lain sangat tidak dianjurkan. Tindakan tersebut dapat membuat kotoran telinga semakin terdorong ke dalam dan berpotensi menimbulkan perlukaan di liang telinga, bahkan di gendang telinga.
Metode seperti lilin telinga juga tidak dianjurkan, karena berisiko menimbulkan luka bakar, bahkan membuat telinga menjadi lebih tersumbat. Menggunakan obat tetes telinga yang dijual bebas bisa dilakukan, jika yakin tidak ada luka di telinga, gendang telinga utuh, dan telinga tidak sedang mengalami infeksi.
Cara terbaik untuk membersihkan kotoran telinga adalah dengan mendatangi dokter spesialis THT. Dokter akan mengeluarkan kotoran telinga dengan alat khusus, sekaligus memeriksa kesehatan telinga. Jangan ragu untuk rutin memeriksakan telinga ke dokter ya.
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Jika anak terkeda cutonbad berdarah dikasih minyak hangat kitu cntohnya mnyak apa dok?
Jika anak terkeda cutonbad berdarah dikasih minyak hangat kitu cntohnya mnyak apa dok?