March 26, 2019 22:32
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat malam Abdurahman,
terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Perut buncit merupakan timbunan lemak di bawah kulit atau dalam rongga perut yang dapat disebabkan beberapa hal, seperti, pola makan, aktifitas tubuh, terlalu lama duduk, cemilan tinggi karbohidrat, rendah nutrisi, dll
Beberapa hal yang dapat diperhatikan untuk mengecilkan perut buncit
1. Olahraga rutin 3-4 kali/ minggu, dengan durasi minimat 30 menit. Perhatikan denyut jantung ketika berolahraga, disarankan di zona 60-70% (136–139 kali/menit) untuk membakar lemak. Bisa berupa cardio, yoga, hiit, plank, dll
2. Perhatikan asupan makanan, hindari makanan yang mengandung lemak jenuh, Makan teratur, (sering dengan porsi lebih kecil, gunakan piring berukuran lebih kecil), perbanyak asupan sayuran dan buah (diimbangi dengan asupan protein yang tepat)
3. Hindari cemilan rendah nutrisi tinggi karbohidrat
4. Bila harus duduk dalam jangka waktu yang lama (di kantor) : usahakan berdiri dan berjalan dan melakukan peregangan setiap 30 menit
5. Minum banyak air putih
6. Hindari mengemil sebelum jam tidur
7. Sebaiknya makan malam sekitar 3-4 jam sebelum jam tidur
8. Hindari konsumsi alkohol
9. Batasi asupan gula atau makanan/minuman tinggi karbohidrat
10. Miliki pola tidur yang baik, kurang tidur, atau jam tidur yang tidak teratur.
11. Perhatikan pola makan setelah berolahraga, biasanya setelah olahraga kita merasa lapar dan cenderung makan terlalu banyak
12. Kurangi /berhenti merokok.
Hindari penggunaan obat pelangsing tanpa pengawasan dan instrusksi dokter
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dokter🙏
Dokter saya Abdurahman, umur 23 perut saya buncit itu kira2 obatnya apa ya dok, supaya g buncit lagi?..
Dokter saya Abdurahman, umur 23 perut saya buncit itu kira2 obatnya apa ya dok, supaya g buncit lagi?..