April 30, 2019 00:05
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu,
Selamat pagi
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Dari informasi yang ibu berikan, besar kemungkinan ibu terkena infeksi kutu scabies
Scabies adalah gatal pada kulit yang disebabkan oleh tungau /kutu kecil (Sarcoptes scaibei), penyakit ini mudah sekali menular dengan kontak langsung (sentuhan kulit-kulit), atau melalui pakaian, handuk atau tempat tidur yang dipakai bersama.
Untuk mengobati scabies biasanya menggunakan lotion / salep yang mengandung permetrhin 5%. Oleskan tipis-tipis merata ke seluruh kulit yang gatal, hindari daerah mata dan mulut. Dan biarkan 8-14 jam (jangan terkena air), baru kemudian dapat dibersihkan atau mandi.
Pada kasus yang parah, kadang dibantu dengan pemberian obat anti gatal / anti histamin.
Beberapa hal yang bisa dilakukan di rumah untuk menangani scabies ;
1. Gunakan obat yang diberikan dokter, pastikan mencuci tangan sebelum mengoleskan obat scabies
2. Cuci handuk, dan alat tidur sebelum memulai pengobatan dan sebaiknya direndam terlebih dahulu menggunakan air panas
3. Ganti pakaian dan jaga kebersihan tubuh
4. Hindari menggaruk area yang gatal
5. Hindari memelihara kuku panjang
6. Jaga asupan nutrisi
7. Hindari kontak kulit langsung, untuk menghindari penularan
8. Bersihkan area bermain anak, dan juga kamar tidur
9. Bila memungkinkan jemur tempat tidur / kasur / sofa atau alas bermain anak dibawah sinar matahari.
10. Obati semua anggota keluarga yang terkena scabies secara bersamaan
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Untuk obat dan salep yang bisa sy beli di apotek namanya apa ya dok?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu,
Berikut pilihan obat scabies di apotik : Scacid, Medscab, Scabimite, Scabicore, Peditox, Ascabs
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kalau untuk obat yang diminum apa juga ada dok? Obat yang dr dokter novabiotic, orphen, dan molacort apakah bisa dikonsumsi terus sampai gatal sembuh?
Apakah ada makanan yang tidak boleh dikonsumsi untuk penderita gatal macam saya?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu,
Untuk pengobatan scabies biasanya tidak perlu obat makan, kecuali ibu merasa sangat gatal.
Novabiotic adalah antibiotik yang mengandung tetrasiklin, sebaiknya ibu habiskan sesuai instruksi
Orphen adalah obat yang mengandung chlorpheniramine yang dapat membantu mengurani rasa gatal kulit, ini dapat ibu teruskan bila gatal, tapi obat ini dapat menyebabkan kantuk.
Molacort adalah obat yang mengandung dexamethasone, golongan kortikosteroid untuk membantu menekan radang dan alergi, boleh ibu teruskan bila masih ada, dan bila masih terasa gatal.
Sebenarnya pada penanganan gatal karena scabies, tidak ada makanan pantangan khusus, kecuali ibu memiliki alergi makanan tertentu.
Bila ibu alergi terhadap minyak telon, hentikan penggunaan minyak telon nya ya bu. Bila ibu sudah berhenti menggunakan minyak telon tetapi masih gatal, maka kemungkinan besar karena scabies
Bila gatal hanya dirasakan ketika menggunakan minyak telon, hentikan penggunaan minyak telon .
Semoga tips ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih banyak atas penjelasannya dok. Akan sy coba mulai pengobatan sesuai saran dokter. Sangat membantu sekali. Terimakasih. Do'a terbaik untuk dokter Vivi😊
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali doa nya bu, saya aminkan
Ada beberapa yang harus diperhatikan:
- cukup oleskan obat tipis-tipis tapi merata untuk menghindari iritasi obat
- berikan waktu agar obat dapat meresap
- diikuti sarannya dengan teliti (bila scabies, untuk menghindari penularan atau kambuh)
- bila karena alergi, atau dermatitis kontak iritan, hindari kontak dengan minyak telon, gunakan minyak lain untuk anak ibu
Salam sehat selalu untuk ibu dan keluarga
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dok. Oh iya kalau salep untuk scabies itu apa bisa digunakan untuk balita usia 10bulan? Apakah anak sy juga perlu diberikan salep scabies tersebut agar tidak tertular?
Salep ini aman untuk ibu menyusui kah dok?
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Halo, saya bantu jawab ya,
Obat salep skabies yang mengandung permethrin topikal (krim 5%) adalah skabisida yang aman dan efektif pada anak-anak. Dianjurkan sebagai terapi lini pertama untuk pasien yang berusia lebih dari 2 bulan. Jadi cukup aman untuk bayi 10 bulan.
Untuk ibu hamil juga aman digunakan, karena obat oles ini hanya sedikit yang terserap tubuh dan ikut keluar bersama ASI sehingga tidak membahayakan bayi yang disusui.
Sekian.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu, anak ibu tidak perlu diberikan bila tidak ada gejala gatal.
Pengobatan hanya diberikan bila Ada anggota keluarga yang tertular saja ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu, anak ibu tidak perlu diberikan bila tidak ada gejala gatal.
Pengobatan hanya diberikan bila Ada anggota keluarga yang tertular saja ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dok. Terimakasih banyak atas informasinya. 😊😇
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
terima kasih kembali bu, senang dapat membantu di honestdocs
Jangan lupa hindari kontak dengan minyak telon bila memang memiliki alergi terhadap minyak telon.
Semoga lekas sembuh, salam saya buat adik bayi
Silahkan hubungi honestdocs kapan saja ibu memiliki pertanyaan mengenai kesehatan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter, maaf mau menambah pertanyaan. Semalam sy sudah mengoleskan salep scabimite ke hampir seluruh permukaan kulit. Tapi sekarang masih sedikit ada rasa gatal dikulit dok. Apakah memang begitu reaksinya? Apa gatal ini karena kutu scabiesnya belum mati total? Lalu apakah penggunaan salep scabimite ini bisa dioleskan setiap hari? Kalau misal sy gunakan bufacort n cream pada siang hari untuk mengurangi gatal dan scabimite pada malam hr untuk pengobatan apakah aman dok?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu,
selamat pagi,
Untuk pengulangannya, salep scabimite dapat diulang ke dua kali, setelah 1 minggu dari pengolesan pertama ya., tujuannya untung menghindari kekambuhan dan juga untuk mematikan telur yang minggu sebelumnya belum menetas.
Kadang gatal di kulit terjadi karena iritasi dari salep tersebut. Ibu boleh menggunakan bufacort bila gatal atau hidrokortison
Apakah gejalanya berkurang setelah scabimite?
Semoga membaik ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Salep apa yah untuk krn gigitan tomcat
Lengan kiri saya nyeri dan jari2 tngan nya seperti kesetrum
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang,
Terimakasih atas pertanyaan Anda.
Sejak kapan keluhan Anda?
Apakah didahulu oleh benturan atau cedera sebelumnya?
Bisa diceritakan bagaimana kronologisnya hingga timbul rasa sakit?
Apakah memiliki riwayat diabetes?
Nyeri dan kesemutan pada jari
dan tangan dapat terjadi akibat cedera atau gangguan pada saraf.
Sebaiknya diistirahatkan dan minum obat pereda nyeri seperti ibuprofen serta vitamin B kompleks untuk kesehatan saraf.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
apakah anda ada riwayat hipertensi?
apakah ada riwayat diabetes?
kesemutan dapat di sebabkan oleh aliran darah yang kurang lancar,
lengan nya di istirahatkan terlebih dahulu/tidak banyak gerak, hindari menindih lengan/tidak tidur miring ke arah lengan yg sakit, kompres es/salef yg dingin
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
malam dok saya mau bertanya apa ada obat untuk saya karna saya sudah lama menggunakan salep pi kang shuang tapi tamba banyak gatalnya umur saya 24 dan saya memberikan salap ini pada anak saya yang berumur 6 bulan apa ka ada sulusu untuk saya dan anak say
Dok, sy wanita usia 27th,anak 1 berusia 10bln.saat ini sedang menderita gatal2 pada lengan, sela jari dan juga telapak tangan. Awalnya gejala muncul setelah saya mengoleskan minyak telon di badan anak saya stlah mandi dengan cara meratakan terlebih dahulu ke telapak tangan sy, tp seringkali ada minyak yg tercecer sampai ke sela jari. Selang beberapa hari sela jari manis-tengah-telunjuk sebelah kiri sy terasa gatal kira2 lebar 1cm'an, sy kira mungkin itu alergi minyak telon karena sy memang punya alergi zat tertentu seperti pada minyak telon, my kayu putih, my angin, dsb. Beberapa hari gatal masih berlanjut dan sy obati pakai salep betametason dgn alasan disitu tertera untuk alergi juga, beberapa hari gatal hilang,dan mulai mengering, namun datang lagi pada malam hari gatal disekitarnya sampai di telapak tangan juga, keesokan harinya saya lihat nampak bintik2 kecil dan berair banyak sekali bekas say garuk semalam. Beberapa hari kemudian tetap demikian sampai akhirnya tangan sebelah kanan juga ikut gatal, awalnya sela jari yang gatal sampai mengelupas dan berair karena bintik2 berair yg pecah tadi. Sempat sy kasih salep pi kang shuang karena katanya bisa buat gatal2,tp tidak membuahkan hasil. Keadaan semakin parah karena gatal ternyata menyebar ke lengan kanan dan kiri. Pada saat yang bersamaan, saat sy mendapatkan menstruasi pertama setelah melahirkan saya tiba2 biduran di area perut dan lengan saja. Saya baca2 artikel tentang gatal dan semacamnya saya mengira gatal yg saya alami selama ini disebabkan oleh hormon jadi sy positif thinking pasti bakalan sembuh. Tetapi ternyata sampai sekarang gatal sy masih berlanjut(bukan bidurannya), tp bidurannya sembuh setelah sy minum obat bidur.gatal di tangan saya Sempat sy kasih salep 88 yg bebas dijual dipasaran tp juga nihil. 2minggu lalu sy berobat ke dokter umum beliau bilang dermatitis. Sy dikasih obat molacort, orphen, licokalk, dan salep. Sehari 3x minum. Sempat kering tp kambuh lagi sampai infeksi di sela jari sy keluar cairan dan kerak kuning, di lengan juga masih gatal dan menghitam berkerak juga. Saya kembali ke dokter yg sama. Dikasih lagi obat yg sama kecuali licokalk diganti dengan novabiotik(3x½kapsul) alhamdulillah sela jari sekarang sudah mulai mengering dan mengelupas, tapi terkadang masih perih dan ada sedikit gatal disekitarnya. Ditambah lagi lengan saya juga masih sering gatal. Salep masih sering saya oles. Salep(bufacort). Gatal yang sy alami mulai awal gejala sampai sekarang sudah hampir 1bulan. Apakah ini benar2 dermatitis dok? Saya takutnya ini ternyata scabies yg bisa menular. Kalau ini benar dermatitis apakah bisa menular? secara saya mengurus anak dan setiap hari kontak kulit dengan anak, takutnya kalau menular juga ke anak saya. Apa yang harus saya lakukan agar gatal sy tidak semakin parah atau kambuh lagi? Kira2 apakah gatal saya ini bisa disembuhkan total? Mohon maaf atas uraian penjelasan dan pertanyaan saya yang sangat panjang. Sy harap dokter bisa membantu saya. Terimakasih banyak sebelumnya. *Foto yang sy lampirkan setelah sy oles salep jadi mhon maaf tidak terlalu terlihat pengelupasannya.
Dok, sy wanita usia 27th,anak 1 berusia 10bln.saat ini sedang menderita gatal2 pada lengan, sela jari dan juga telapak tangan. Awalnya gejala muncul setelah saya mengoleskan minyak telon di badan anak saya stlah mandi dengan cara meratakan terlebih dahulu ke telapak tangan sy, tp seringkali ada minyak yg tercecer sampai ke sela jari. Selang beberapa hari sela jari manis-tengah-telunjuk sebelah kiri sy terasa gatal kira2 lebar 1cm'an, sy kira mungkin itu alergi minyak telon karena sy memang punya alergi zat tertentu seperti pada minyak telon, my kayu putih, my angin, dsb. Beberapa hari gatal masih berlanjut dan sy obati pakai salep betametason dgn alasan disitu tertera untuk alergi juga, beberapa hari gatal hilang,dan mulai mengering, namun datang lagi pada malam hari gatal disekitarnya sampai di telapak tangan juga, keesokan harinya saya lihat nampak bintik2 kecil dan berair banyak sekali bekas say garuk semalam. Beberapa hari kemudian tetap demikian sampai akhirnya tangan sebelah kanan juga ikut gatal, awalnya sela jari yang gatal sampai mengelupas dan berair karena bintik2 berair yg pecah tadi. Sempat sy kasih salep pi kang shuang karena katanya bisa buat gatal2,tp tidak membuahkan hasil. Keadaan semakin parah karena gatal ternyata menyebar ke lengan kanan dan kiri. Pada saat yang bersamaan, saat sy mendapatkan menstruasi pertama setelah melahirkan saya tiba2 biduran di area perut dan lengan saja. Saya baca2 artikel tentang gatal dan semacamnya saya mengira gatal yg saya alami selama ini disebabkan oleh hormon jadi sy positif thinking pasti bakalan sembuh. Tetapi ternyata sampai sekarang gatal sy masih berlanjut(bukan bidurannya), tp bidurannya sembuh setelah sy minum obat bidur.gatal di tangan saya Sempat sy kasih salep 88 yg bebas dijual dipasaran tp juga nihil. 2minggu lalu sy berobat ke dokter umum beliau bilang dermatitis. Sy dikasih obat molacort, orphen, licokalk, dan salep. Sehari 3x minum. Sempat kering tp kambuh lagi sampai infeksi di sela jari sy keluar cairan dan kerak kuning, di lengan juga masih gatal dan menghitam berkerak juga. Saya kembali ke dokter yg sama. Dikasih lagi obat yg sama kecuali licokalk diganti dengan novabiotik(3x½kapsul) alhamdulillah sela jari sekarang sudah mulai mengering dan mengelupas, tapi terkadang masih perih dan ada sedikit gatal disekitarnya. Ditambah lagi lengan saya juga masih sering gatal. Salep masih sering saya oles. Salep(bufacort). Gatal yang sy alami mulai awal gejala sampai sekarang sudah hampir 1bulan. Apakah ini benar2 dermatitis dok? Saya takutnya ini ternyata scabies yg bisa menular. Kalau ini benar dermatitis apakah bisa menular? secara saya mengurus anak dan setiap hari kontak kulit dengan anak, takutnya kalau menular juga ke anak saya. Apa yang harus saya lakukan agar gatal sy tidak semakin parah atau kambuh lagi? Kira2 apakah gatal saya ini bisa disembuhkan total? Mohon maaf atas uraian penjelasan dan pertanyaan saya yang sangat panjang. Sy harap dokter bisa membantu saya. Terimakasih banyak sebelumnya. *Foto yang sy lampirkan setelah sy oles salep jadi mhon maaf tidak terlalu terlihat pengelupasannya.