December 08, 2019 17:36
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore,
Apakah ada perubahan di pola hidup anda akhir akhir ini?
Flek tersebut dapat berupa sisa haid anda. Usia anda yang 18 tahun, masih muda, memang secara hormon masih belum stabil, jadi bisa sewaktu waktu mengalami perubahan dari siklus haid, bisa menjadi flek lama, bisa hanya sebentar. Ini juga dipengaruhi stress, kecapekan, dsb.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya memang dok,blkngn ini tugas kuliah saya banyak. Makan terganggu dan lebih suka makan mie instan dan junk food lainnya,tidur pun sering larut malam,dann banyak pikiran jugaa.
Iya dok,flek nyaa lama sekali dan kadang sehari tidak ada flek dan besok nya muncul lgii.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Memang perubahan hormon saat usia 18th, sering terjadi. Biasa karena kelelahan, kurang istirahat, berat badan, dsb.
Apakah keluarnya banyak?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tidak dok,hanya sedikitt saja
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Nah iya, perubahan pola makan, stress, kecapekan, memang sangat berpengaruh terhadap hormom anda, sehingga dapat mengubah siklus haid anda. Saran saya adalah kembali ke pola hidup yang lebih sehat bila memungkinkan, agar siklus haid anda bisa lebih teratur. Apakah selama ini siklus haid memang tidak teratur?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik,
Keluarnya flek adalah gangguan menstruasi. Umumnya akibat ketidakseimbangan hormonal. Bisa karena faktor stress, kecapean, perubahan pola makan, dan diet.
Apakah baru pertama kali ini mengalaminya? dan bagaimana siklus haid Anda sebelum sebelum nya?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Haid saya teratur dok,hanya saja terkadang maju atau mundur dua hari dri biasanyaa. Dan memang bbrp bulan ini,setelah haid bersih total trus bbrp hari kmeudian muncul flek coklat lgii berhari harii. Namun kejanggalan dibulan ini,hanya saja flek coklatnya lama sekali selesainya
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik,
Jika darah hanya sedikit, maka tak perlu khawatir. Yang perlu Anda lakukan adalah menerapkan gaya hidup sehat, misalnya rajin olahraga, tidur yang cukup, makan teratur, banyak minum, dan sebagainya.
Apakah ada rasa sakit atau kram pada perut saat keluarnya flek tersebut?
Apakah ada keputihan juga?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iyaa dok terimakasih atas penjelasannya.
Tidak ada rasa sakit atau pun kram dok. Saya merasa biasa saja tidak ada keluhan sakit atupun kram dok.
Terkadang bercampur dengan keputihan juga dok,namun kadang tidak adaa
Terkadang bercampur dengan keputihan juga dok,namun kadang tidak adaa
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik,
Jika keputihan tidak gatal, tak berbau menyengat, serta tak menimbulkan rasa sakit maka itu tergolong normal.
Saran saya lakukan olahraga ya, seperti jogging, berspeda, dan lainnya. Agar darah keluar lancar sehingga cepat berhenti.
Namun apabila setelah beberapa minggu tak kunjung berhenti sebaiknya periksakan ke dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya. Keputihan bila datang bersamaan dengan haid, sebelum atau sesudah, tanpa bau atau gatal, merupakan keputihan yang wajar. Itu tidak perlu dikhawatirkan ya.
Dengan pola hidup sehat, istirahat cukup, makan cukup makanan bergizi, maka pola haid anda bisa kembali normal lagi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Oke baiklah dok,terimakasih atas penjelasannya ya dok
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Keputihan bersama flek coklat normal sebelum maupun sesudah haid, bila sedikit dan tak menimbulkan keluhan berlebih tentu tak masalah.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dok,umur saya 18 thn. Saya mau bertanyaa,bulan lalu saya udah selesai menstruasi dan seminggu kemudian muncul lagi darah kecoklatan sampai saat ini hampir dua minggu. Itu kenapa ya dok? Apakah darah kecoklatan yg keluar sampai lama itu,itu pertanda penyakit atau gimana ya dok? Saya takut dok,mohon penjelasannya.
Selamat sore dok,umur saya 18 thn. Saya mau bertanyaa,bulan lalu saya udah selesai menstruasi dan seminggu kemudian muncul lagi darah kecoklatan sampai saat ini hampir dua minggu. Itu kenapa ya dok? Apakah darah kecoklatan yg keluar sampai lama itu,itu pertanda penyakit atau gimana ya dok? Saya takut dok,mohon penjelasannya.