April 01, 2019 23:57
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
CA 125 (Cancer Antigen 125) sebagai penanda tumor memang benar seringkali dikaitkan dengan kanker ovarium, namun adanya peningkatan CA 125 belum tentu mengalami kanker ovarium. Peningkatan ini banyak juga ditemukan dalam kondisi lain, seperti pada kondisi endometriosis, radang panggul, tumor jinak rahim, radang pankreas, lupus, waktu tertentu dalam siklus menstruasi, atau penyakit lainnya seperti penyakit hati, kanker kolon, payudara, pankreas, lambung, paru, dan bahkan juga dapat meningkat pada orang normal. Pemeriksaan ini biasanya digunakan untuk memonitor perkembangan penyakit kanker sebelum dan sesudah terapi, pada beberapa kasus ini juga dapat dipakai untuk mendeteksi dini adanya kanker ovarium pada beberapa orang yang mempunyai risiko tinggi.
Jika CA-125 ditemukan lebih tinggi dari normal, sebaiknya mengkonsultasikan dengan dokter pemeriksa Anda, sebab dokter pasti memiliki pertimbangan mengapa dilakukan pemeriksaan kadar CA-125 ini. Kemungkinan aka memerlukan pemeriksaan lanjutan. Apabila memang diperlukan dapat dilakukan pemeriksaan sesuai indikasi dan anjuran dokter. Biopsi tujuannya adalah mengambil sedikit jaringan tubuh untuk pemeriksaan laboratorium untuk mendeteksi adanya penyakit tertentu yang dapat dilihat dari perkembangan sel-sel yang abnormal. Tindakan ini mempunyai prosedur khusus sesuai kompetensi dokter yang bersangkutan, namun tentu saja semua prosedur mempunyai risiko tersendiri.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakaaih telah menghubungi honestdocs
Kadar ca 125 normal didalam tubuh yaitu 46 U/ml . Jika terjadi peningkatan secara signifikan >10x hal tersebut memang mengindikasikan seseorang terkena kanker. Namun pemeriksaan ini tidak dapat mengamati dimana asal dari sel kanker tersebt sehingga diperlukan pemeriksaan tambahan berupa CT scan.
Ca 125 juga dpt meningkat pada kondisi
-endometriosis
-gangguan hati
-menstruasi
-pelvic inflamatory disease
-kehamilan
-fibroid uterus
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Nur Astuti (Dokter )
Hello
terima kasih telah menghubungi honestdocs.
saya mengerti kekhawatiran Anda.
peningkatan serum ca 125 bisa disebabkan oleh beberapa hal lain selain kanker ovarium, seperti: ada infeksi radang panggung, endometriosis, fibroid rahim (tumorjinak rahim), penyakit imun, atau kanker lain seperti kanker kolon, lambung, paru, dan pankreas. Ca 125 juga bisa meningkat pada kehamilan atau menstruasi. Sya sendiri menyarankan sebaiknya dilakukan pmeriksaan biopsi saja untuk mengetahui titik-titik yg ditemukan di pemeriksaan ct scan pada liver. Karna tidak menutup kemungkinan titik titik tersebut disebabkan oleh metastasis/persebaran kanker dari tmpt lain yg kebetulan tidak terlihat dari pemeriksaan.
sekian jawaban saya. semoga membantu & terima kasih.
silahkan menghubungi honestdocs lagi jika ada yg ingin ditanyakan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok sy ingin bertanya. Hasil cek lab sy ca 125 hasilnya 600 dgn nilai rujukan 35 u/ml
Mohon penjelasan nya dok.
Terima kasih
Mohon di lanjutkan
AsAsalamualaikum... Mohon maaf dokter.. CA 125 saya 78.. Apakah itu pertanda tumor ganas?
Assalammualaikum dok.. Maaf hasil CA 125 saya 78.. Apakah itu pertanda tumor ganas. Terimakasih
Permisi dok, saya mau tanya. Berdasarkan hasil pemeriksaan, ca 125 smp 3000. HAsil CT scan ovarium juga baik-baik saja dok, tidak ditemukan sel tumor atau kanker di daerah ovarium. Atau bisakah ada sel ca di organ tubuh saya yang lain dok? Soalnya hasil CT scan juga menemukan adanya bintik2 di daerah liver. Itu apa ya dok? Setelah dicek juga tidak ditemukan keberadaan induknya. Perlukah dilakukan biopsi? Berbahayakah biopsi dok? Trims.
Permisi dok, saya mau tanya. Berdasarkan hasil pemeriksaan, ca 125 smp 3000. HAsil CT scan ovarium juga baik-baik saja dok, tidak ditemukan sel tumor atau kanker di daerah ovarium. Atau bisakah ada sel ca di organ tubuh saya yang lain dok? Soalnya hasil CT scan juga menemukan adanya bintik2 di daerah liver. Itu apa ya dok? Setelah dicek juga tidak ditemukan keberadaan induknya. Perlukah dilakukan biopsi? Berbahayakah biopsi dok? Trims.