February 25, 2019 14:52
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam, Terima kasih atas kepercayaan Anda kepada kami.
Baiklah kami akan berusaha menjawab pertanyaan anda, asam lambung yang naik atau tinggi menyebabkan rasa sakit di ulu hati, rasa perih di perut sebelah kiri atas, terasa panas atau terbakar, sering bersendawa, dan terkadang dada terasa panas. Baca 9 Gejala Asam Lambung Tinggi dan Obatnya
Asam lambung yang naik jarang menyebabkan nyeri yang menjalar sampai ke punggung dan perut sebelah kanan. rasa sakit yang menjalar sampai punggung dan pinggang serta perut sebelah kanan bisa disebabkan oleh adanya masalah pada organ-organ dalam seperti pankreas, hati dan kandung empedu, serta ginjal.
Namun, diperlukan pemeriksaan secara langsung dan menyeluruh untuk dapat menentukan dengan pasti Apa penyebabnya. Oleh karena itu, sebisa mungkin segerakanlah memeriksakan diri ke dokter.
Hal ini penting sebagai langkah kehati-hatian, karena bisa jadi itu bukan hanya disebabkan oleh asam lambung yang meningkat.
untuk penanganan awal saat ini, Tidak ada salahnya bagi anda mencoba obat maag yang banyak tersedia di pasaran. jika gejala membaik Dengan meminum obat tersebut maka berarti memang asam lambung tinggi yang menjadi penyebabnya.
Cukup sekian jawaban yang dapat kami sampaikan semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Prinindita Artiara Dewi (dr.)
Selamat malam. Terimakasih telah menghubungi Honestdocs
Nyeri pada perut sebelah kanan atas dan ulu hati bisa disebabkan karena:
- penyakit maag ( iritasi lambung, gastritis)
- penyakit empedu (peradangan empedu atau batu empedu)
- penyakit pankreas
Kalau dari pinggang bagian belakang bisa disebabkan karena batu ginjal, infeksi ginjal atau lainnya.
Perlu diwaspadai kalau:
- gejala makin memberat seiring dg berjalannya waktu
- nyeri makin parah saat makan makanan berlemak
- nyeri perut yg hilang timbul dan sakit sekali sampai tidak hilang dg anti nyeri biasa
- nyeri tidak hilang dg istirahat
Kalau sudah demikian sebaiknya pergi ke dokter saja ya karena akan diperiksa lebih lanjut; wawancara, pemeriksaan fisik perut, USG jika diperlukan.
Untuk sementara kurangi dulu makanan yang merangsang seperti asam, pedas, coklat, kopi, berlemak.
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
saat asam lambung meningkat dapat menjalar ke pinggang,
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau bertanya, baru tadi pagi saya merasakan sakit di bagian lambung, & ternyata asam lambung saya naik..tapi bagian pinggang dan perut sebelah kanan sakit juga..di bawa tidur pun sakit. kenapa ya dok. terimakasih
Saya mau bertanya, baru tadi pagi saya merasakan sakit di bagian lambung, & ternyata asam lambung saya naik..tapi bagian pinggang dan perut sebelah kanan sakit juga..di bawa tidur pun sakit. kenapa ya dok. terimakasih