March 08, 2019 20:23
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Pertama – tama harus dipastikan apakah yang anda alami adalah benar kutil (veruka vulgaris) ataukah karena pertumbuhan kulit lainnya seperti skin tag. Ada baiknya memang anda memeriksakan kondisi anda terlebih dahulu secara langsung ke dokter terutama dokter spesialis kulit agar dapat dilakukan pemeriksaan fisik guna menegakkan diagnosis penyakit yang anda alami dan menentukan terapi terbaik.
Untuk mengatasi pertumbuhan kulit yang berlebihan seperti yang anda alami di bagian wajah terutama dekat mata, tidak pas jika menggunakan callusol. Callusol mengandung tiga senyawa kimia dengan perannya masing – masing yakni asam salisilat yang berperan sebagai agen keratolitik untuk mengelupaskan atau menipiskan kulit yang menebal, asam laktat yang berperan sebagai pelembab dan juga polidokanol yang berperan untuk mengurangi rasa gatal. Penggunaan callusol hanya untuk daerah yang sakit. Jika terkena pada kulit yang sehat maka kulit akan memerah, terjadi pengelupasan berlebihan, dan juga iritasi. Jika berlanjut maka bisa terjadi infeksi. Penggunaan callusol tidak pas dikenakan untuk area wajah apalagi dekat mata karena dapat menimbulkan efek samping yang lebih tinggi dibandingkan jika dikenai di daerah kaki atau bagian tubuh dengan kulit yang lebih tebal.
Pengobatan pertumbuhan kulit pada area wajah dekat mata bisa dilakukan dengan tindakan kauterisasi atau laser misalnya laser CO2. Namun ada baiknya anda memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan terapi terbaik.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dokter, Di kelopak mata saya ada kutil, saya mau tanya, amankah penggunaan Callusol pada di kelopak mata? Atau harus dengan obat apa untuk menghilangkannya? Terima kasih.
Selamat malam dokter, Di kelopak mata saya ada kutil, saya mau tanya, amankah penggunaan Callusol pada di kelopak mata? Atau harus dengan obat apa untuk menghilangkannya? Terima kasih.