November 22, 2019 09:29
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, pertanyaan Anda mungkin kurang spesifik sehingga dokter belum bisa menjawab pertanyaan Anda. Tolong jelaskan lebih detail gejala, sudah berapa lama dan seberapa sering? Cantumkan juga informasi pribadi Anda seperti jenis kelamin, usia, pengobatan, atau makanan tambahan yang Anda makan, dll. Atau Anda dapat mencari informasi umum, daftar nama dokter dan lebih dari 5.000 artikel kesehatan di situs kami. Jika Anda bertanya tentang rumah sakit Anda dapat menemukan informasi kontak rumah sakit di sini. Untuk bantuan lebih lanjut Anda bisa mengirimkan email ke [email protected] Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore,
Sebelumnya, berapa usia anda? Apakah anda sudah aktif berhubungan? Apakah perut bertambah besar / BB meningkat?
Siklus menstruasi yang normal berkisar antara 21-35 hari, dengan rata-rata 28 hari, Anda dapat menghitungnya dari hari pertama haid terakhir.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi antara lain:
1. Kondisi tertentu seperti stress psikis/ fisik
2. aktivitas/olahraga berlebihan dari biasa
3. Penurunan atau penambahan berat badan yang drastis
4. Perubahan pola diet yang drastis
5. Penggunaan KB/ terapi hormonal lainnya juga merupakan beberapa penyebab menstruasi menjadi tidak teratur, kadang dapat memanjang ataupun memendek.
6. Kehamilan
7. Penyakit lainnya yang mempengaruhi sistem hormonal
Siklus mens dipengaruhi oleh faktor-faktor diatas, oleh karena itu dapat memanjang/ memendek, dipengaruhi oleh fluktuasi hormonal dalam tubuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
hallo dokter umur saya 16tahun,sya jarang melakukan berhubungan, perut sy aga membesar sehingga terkadang skit sy sudah cek memakai alat tespek sehingga berubah mnjdi garis dua tapi kalo saya hamil perut tidak terlalu membesar apa kah penyakit itu
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi.
Penyebab telat:
1. Stres
2. Obesitas
3. Berat badan turun
4. Produksi prolaktin berlebih
Peningkatan hormon prolaktin ini dapat memengaruhi kinerja hormon lain yang berperan dalam proses menstruasi, yaitu estrogen dan progesteron
5. Alat kontrasepsi
5. Polycystic ovary synd (PCOS)
Kelainan fungsi indung telur
6. Penyakit kronis
Diabetes
7. Menopuse dini
8. Merokok
9. Masalah tiroid
Periksakan pada dokter bila alami menstruasi terlambat atau masalah lain terkait menstruasi, seperti haid berhenti tiba-tiba selama lebih dari 90 hari, siklus bulanan menjadi sangat tidak teratur, haid berlangsung selama lebih dari 7 hari, nyeri parah, atau darah keluar dengan deras dan harus ganti pembalut setiap satu atau dua jam sekali.
Karena anda sudah testpack dan hasilnya garis 2 atau hamil, ya anda perlu lanjutkan pemeriksaan, memastikan perkembangan janin atai tidak
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila sudah 5 bulan telat haid dan perut membesar, hasil tespek positif/ garis dua, artinya anda hamil.
Hamil tidak melulu perut harus besar sekali, tergantung perkembangan janin dan gizi dari ibu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Cara mengobati keputihan tidak normal gmna ya dok
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Keputihan yang tidak normal, tergantung penyebabnya, diobati dengan obat berbeda. Bila utamanya bau, maka bisa karena infeksi bakteri atau parasit, maka butuh terapi antibiotik. Bila utama gatal, maka disebabkan infeksi jamur, butuh terapi antijamur. Saya sarankan untuk periksakan ke dokter, dan beritahukan bahwa anda tespek positif sehingga diberi obat yang aman untuk janin.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Tergsntung dari penyebabnya, jika sudah pemeriksaan dan sudah ada hasil, akan diberikan obat sesuai penyebab.
Yang perlu anda jaga kebersihannya, dwngan ganti pembalut maximal 4 jam sekali, usahakan tetap kering, setealh bak lap kembali
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
kunjungi dokter kandungan untuk dilakukan pemeriksaan dengan menggunakan alat USG transvaginal contohnya saja (dikarenakan anda memiliki riwayat berhubungan), dari sana dapat dilihat apakah anda sedang mengandung atau tidak? atau adakah gangguan pada alat reproduksi anda
selain dengan pemeriksaan USG dapat juga dilakukan pemeriksaan darah dan urin di lab untuk mendapatkan diagnosa yang tepat untuk anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya 5 bulan tidak haid
Saya 5 bulan tidak haid