March 01, 2019 21:49
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Apakah setelah terbentur anda mengalami pingsan atau adanya muntah yang menyembur dan lain sebagainya? Jika tidak, maka biasanya keluhan sakit kepala yang anda alami saat ini tak ada kaitannya dengan riwayat terbentur 4 tahun lalu. Namun memang untuk memastikannya perlu dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang secara langsung. Tidak bisa hanya dengan konsultasi via forum konsultasi ini.
Sebagai informasi untuk anda, penyebab keluhan sakit kepala sendiri sangat banyak sekali penyebabnya antara lain karena:
- Aktivitas yang berlebihan
- Tekanan darah abnormal, baik karena darah tinggi atau darah rendah
- Karena penyakit gangguan di persarafan
- Akibat infeksi, misal infeksi saluran napas dan lain sebagainya
- Konsumsi makanan tertentu yang menstimulus keluhan nyeri kepala misal, makanan dengan kadar natrium tinggi, makanan mengandung kolesterol tinggi dan lain sebagainya
- Konsumsi alkohol
- Merokok
- Asupan nutrisi yang kurang
- Tumor atau adanya massa pada otak
- Penyebab lainnya
Sebaiknya anda memang memeriksakan diri secara langsung ke dokter jika keluhan nyeri sering berulang ataupun terasa mengganggu aktivitas anda sehari – hari sehingga bisa diketahui dengan pasti penyebab keluhan anda. Pengobatan awal bisa diberikan obat penghilang nyeri.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter sya mau tanya, saya pernah jatuh kepeleset depan kamar mandi 4thn lalu . Setelah kejadian itu kepala belakang sAya sering sakit kadang sampai lemas, apalagi saat sya sedang brfikir. Sakit kepala belakang sampai tengkuk.. Waktu setelah kejadian jatuh sya tdk ke dokter tuk cek kondisi kepala sya dok. trimakasii sebelumnya atas jawabannya dok
Dokter sya mau tanya, saya pernah jatuh kepeleset depan kamar mandi 4thn lalu . Setelah kejadian itu kepala belakang sAya sering sakit kadang sampai lemas, apalagi saat sya sedang brfikir. Sakit kepala belakang sampai tengkuk.. Waktu setelah kejadian jatuh sya tdk ke dokter tuk cek kondisi kepala sya dok. trimakasii sebelumnya atas jawabannya dok