May 13, 2019 21:25
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Selamat malam, terimakasih telah berkonsultasi dengan dokter secara online melalui honestdocs.id
Penyebab rasa panas di telapak tangan dan kaki, disebabkan oleh banyak faktor, antara lain:
1. Neuropati/kerusakan saraf tepi pada tangan dan kaki, disebabkan oleh kerusakan saraf yang berfungsi untuk membedakan rasa, dan mempersepsikan rasa. gejalanya antara lain: rasa seperti panas, terbakar, kebas atau kesemutan. Penyebab tersering antara lain: penyakit DM (gula), lupus, arhritis reumatoid, dan sebagainya
2. Iritasi pada kulit telapak tangan dan kaki. Biasanya disebabkan karena seringnya kontak kaki dan tangan yang mudah mengiritasi kulit, seperti bahan kimia, detergen. gejala yang timbul selain rasa panas, biasanya disertai kulit yang kemerahan dan terkadang mengelupas.
3. Beberapa zat seperti alkohol dan rokok dapat memperparah kondisi tersebut
Hal-hal yang dapat anda lakukan untuk mengurangi Rasa panas di kaki dan tangan antara lain:
1. Membilas kaki dan tanagn dengan air hangat secara perlahan-lahan untuk memperlancar sirkulasi darah
2. Memijat-mijat secara perlahan telapak kaki dan tangan
3. Mengurangi alkohol dan rokok
bila gejala masih berlanjut anda dapat memeriksakan diri ke dokter terdekat.
Terimakasih semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok.mau bertanya..kalo orang tua usia 75 tahun an...suka bgt telapak tangan atas kulit panas..dan kaki juga panas itu sakit apa ya dok..mohon djawab
Mau tanya dok tangan dan kaki saya terasa panas dan terasa ada di tusuk-tusuk jarum,itu kenapa ya dan apa obatnya
Terimakasih sebelumnya
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
berapakah usia anda?
apakah ada riwayat penyakit lainnya seperti hipertensi, dan diabetes?
jika ada memiliki kedua penyakit tersebut kemungkinan itu salah satu gejalanya, jika tidak maka periksakan diri anda secara langsung ke dokter untuk memastikannya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, Mau tanya.. Tangan dan kakiku ini slalu terasa panas tp badan tidak.. Ini krna keturunan ato knp ya dok dan untuk pencegahannya bgaimana??
Trimakasihhh sebelumnya
Mau nanya dok, gula darah pernah naik, alhamdulillah sdh turun, tapi badan, telapak tangan dan kaki masih terasa panas, bagaimana solusinya dok
Mau nanya dok, gula darah pernah naik, alhamdulillah, sdh turun, tapi badan, telapak tangan dan kaki masih terasa panas, tanda penyakit apa dok
Mau tanya dok, kalau telapak kaki dan tangan terasa panas kenapa ya ? Tapi Tidak disertai gejala" lain seperti kebas/sakit/ditusuk". Hanya panas saja dok. Terimakasih
Mau tanya dok, kalau telapak kaki dan tangan terasa panas kenapa ya ? Tapi Tidak disertai gejala" lain seperti kebas/sakit/ditusuk". Hanya panas saja dok. Terimakasih