September 03, 2019 23:40
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- umur dan jenis kelamin
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakah ada keluhan lainnya? seperti demam, mual, muntah, dll?
- obat apa saja yang sudah dimakan?
Nyeri tenggorokan pada umumnya merupakan gejala yang terjadi ketika seseorang menderita alergi, batuk, pilek atau flu, dan biasanya tidak berbahaya. Pada umumnya radang tenggorokan ini disebabkan oleh virus, dan biasanya infeksi virus akan sembuh dengan sendirinya
Beberapa cara yang dapat ibu lakukan di rumah untuk membantu meredakan sakit tenggorokan
1. Banyak minum air putih
2. Hindari makanan yang terlalu manis / asam / kering / renyah (gorengan) / berlemak
3. Hindari minuman yang terlalu manis / asam
4. Kumur dengan air garam hangat / obat kumur
5. Teh chamomile
6. Gunakan vaporub pada dada, punggung dan telapak kaki
7. Gunakan humidifier, dapat ditambahkan dengan essential oil Peppermint
8. Perbanyak asupan buah - buahan
Bila nyeri / radang tenggorokan terjadi lebih dari 7 hari, sebaiknya periksakan ke dokter
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam,
Berdasarkan keluhan tersebut, maka besar kemungkinan penyebabnya adalah radang tenggorokan atau faringitis. Adapun keluhan badan mengigil atau demam dan lemas memang bisa diakibatkan oleh kondisi tersebut.
Jadi perlu dilakukan pengobatan dengan tepat untuk tenggorokannya. untuk itu, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter agar penyebabnya dapat ditelusuri lebih lanjut. Dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan tes penunjang yang diperlukan seperti tes darah dan sebagainya. Sehingga penanganan yang tepat dapat diberikan.
Beberapa tips di rumah:
- Banyak istirahat
- Konsumsi makanan yang bergizi seimbang untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh guna melawan infeksi
- Konsumsi obat demam, seperti paracetamol atau ibuprofen. Obat tersebut juga berguna untuk mengurangi nyeri dan sakit kepala
- Konsumsi banyak cairan minimal 2-3 liter sehari untuk menghindari dehidrasi saat demam.
- Hindari makanan pengiritasi seperti goreng2an, kerupuk, dan sebagainya.
- Banyak mengonsumsi makanan lunak dan cair.
Semoga bermanfaat dan lekas sembuh. Terimakasih telah menghubungi honestdocs
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan terlebih dahulu:
1. Berapakah usia anda?
2. Sudah berapa lama sakit tenggorokannya?
3. Apakah disertai pilek?
4. Apakah anda demam?
Nyeri tenggorok disertai demam dan batuk berdahak menandakan gejala faringitis/ tonsillofaringitis atau radang tenggorokan dan tonsil. Ini dapat disebabkan oleh infeksi virus ataupun bakteria. Bila sudah berlangsung lebih dari 3 hari tanpa perbaikan, atau adanya perburukan gejala, maka dicurigai itu disebabkan oleh infeksi bakteria.
Obat pilihannya adalah antibiotik yang mempunyai cakupan terhadap bakteria gram positif, obat kortikosteroid untuk meredakan peradangan tenggorokannya, dan obat batuk ekspektoran untuk batuk berdahak. Disarankan untuk periksa ke dokter untuk mendapatkan terapi antibiotik dan radang tenggorokannya, karena obat tersebut harus sesuai anjuran dokter dan mempunyai aturan pakai yang jelas. Anda dapat membeli sendiri obat batuk berdahak ekspektoran, seperti OBH, atau Bromhexine.
Sekian tambahan dari saya, semoga membantu. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas atau ingin ditanyakan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok tenggorokan saya seperti terkena radang, setelah periksa dan dikasih obat, kenapa radangnya seperti tak hilang. 2hari setelah periksa tenggorokan masih terasa tidak enak dan kadang badan menggigil tetapi tidak parah. kira2 kenapa ya dok? saya coba kumur pakai air garam tenggorokan lgs terasa enak, tetapi hanya sebentar dan betis lengan kadang terasa nyeri dan lemas
dok tenggorokan saya seperti terkena radang, setelah periksa dan dikasih obat, kenapa radangnya seperti tak hilang. 2hari setelah periksa tenggorokan masih terasa tidak enak dan kadang badan menggigil tetapi tidak parah. kira2 kenapa ya dok? saya coba kumur pakai air garam tenggorokan lgs terasa enak, tetapi hanya sebentar dan betis lengan kadang terasa nyeri dan lemas