November 12, 2019 14:33
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
halo
selamat malam
proses penyembuhan setiap indvidu berbeda satu dengan yang lain. luka bekas jahitan operasi terkadang masih sakit dikarena proses pemulihan juga, apalagi kalau luka sayatannya dalam.
istirahatkan lengan anda, jangan terlalu digunakan terlalu berlebihan serta hindari mengangkat berat pada bagian tangan yang dioperasi
-apakah obat yang diberikan dokter sudah habis?
-apakah sudah lepas jahitan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang,
Ya tentu itu hal wajar, mengingat anda operasinya baru 1 minggu lebih yang lalu.Pegal dan nyeri yang anda alami adalah dari belas luka operasi dan juga belas trauma yang anda alami. Ini dapat dikurangi dengan obat anti nyeri. Apakah anda sudah mengkonsumsi obat anti nyeri, seperti Na Diclofenac?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Jari tengah jari manis dan jari klingking juga masih terasa kesemutan dok, kalau konsumsi obat sya rutin dok
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya itu wajar. Anda tidak perlu khawatir. Yang perlu anda pastikan adalah paska operasi membaik anda tetap perlu aktif menggerak gerakkan jari anda yang kesemutan tersebut. Ini mencegah terjadinya striktur, atau berkurangnya ruang gerak sendi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
karena baru 9hari anda melakukan operasi, wajar masih merasakan hal tersebut (karena tubuh sedang masa pemulihan)
agar cepat pulih:
-perbanyak istirahat (juga mengistirahatkan tangan yang habis dioperasi, hindari mengangkat beban berat)
-makan makanan yang bergizi
-rutin minum obat
-dan jangan lupa untuk kontrol lagi kondisi anda dengan dokter
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Karena ada perlukaan dan proses penyembuhan, tentu akan terasa nyeri, kesemutan kadang tebal karena ada pembengkakan.
Baiknya kontrol sesuai waktunya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dok, sya tgl 3 november operasi penyambungan urat dan pembuluh arteri di tangan kanan yg terputus akibat kecelakaan kerja, sampai saat ini sya merasakan pegel dan nyeri di bagian tangan yg di operasi, apakah itu hal yg wajar atau bagaimana dok?
Selamat sore dok, sya tgl 3 november operasi penyambungan urat dan pembuluh arteri di tangan kanan yg terputus akibat kecelakaan kerja, sampai saat ini sya merasakan pegel dan nyeri di bagian tangan yg di operasi, apakah itu hal yg wajar atau bagaimana dok?