February 23, 2019 14:11
Dijawab oleh
Atalya Vetta Widarto (dr)
Halo, Selamat Siang Yanti
Terima kasih telah berkonsultasi dengan Honestdocs.
Saya akan mencoba menjawab pertanyaan Anda.
Pertama-tama, saya menyarankan Anda untuk melakukan perhitungan dahulu apakah berat badan Anda saat ini sudah ideal atau belum.
Ada dua cara untuk mengitung berat badan ideal secara sederhana, yaitu dengan rumus Broca dan rumus Indeks Masa Tubuh (Body Mass Index).
Berikut cara menghitung berat badan ideal berdasarkan rumus Broca untuk wanita: (tinggi badan - 100) - (15% x (tinggi badan - 100)).
Contoh perhitungannya:
Jika seorang wanita memiliki tinggi badan 160 cm, berat idealnya: (160 - 100) - (15% x (160 - 100)) = 51. Maka berat badan ideal wanita dengan tinggi badan 160 cm adalah 51 kg.
Sedangkan, untuk pria, berikut cara menghitung berat badan ideal berdasarkan rumus Broca: (berat badan - 100) - (10% x (tinggi badan -100)).
Contoh perhitungannya:
Jika seorang pria memiliki tinggi badan 170 cm, berat idealnya: (170 - 100) - (10% x (170 - 100)) = 63. Maka berat badan ideal pria dengan tinggi badan 170 cm adalah 63 kg.
Untuk penghitungannya, berat badan harus dalam satuan kilogram dan tinggi badan dalam satuan meter kuadrat.
IMT = Berat Badan / (Tinggi Badan x Tinggi Badan)
Setelah mendapatkan nilai BMT, dapat dikategorikan apakah seseorang kurus, normal, overweight, atau obesitas.
BMI untuk kawasan Asia sebagai berikut:
Asia-Pacific (BMI)
Kurus <18.5
Normal 18.5-22.9
Overweight 23-24.9
Obesitas ≥25
Contoh perhitungannya:
Jika seorang pria Asia memiliki tinggi badan 170 cm, dan berat badannya saat ini 70 kg , maka IMT = 70 / (1.7 x 1.7) = 24.2.
Maka menurut kategori BMI, pria tersebut termasuk dalam kategori Overweight, dan belum memiliki berat badan yang ideal.
Beberapa faktor lain yang menyebabkan susahnya berat badan bertambah: perlu dilihat apakah istirahat sudah cukup, asupan gizi makanan baik, dan apakah sudah melakukan olahraga secara rutin.
Waktu tidur (istirahat) di malam hari sebaiknya adalah minimal 6-8 jam untuk usia dewasa. Hal ini karena pada malam hari, tubuh manusia memang sudah di ‘desain’ untuk beristirahat. Begadang dan kurang tidur akan mempengaruhi kesehatan fisik dan jiwa seseorang. Hormon-hormon dalam tubuh dapat terganggu. Proses pencernaan dan metabolisme tubuh juga akan terganggu.
Apakah makanan yang Anda konsumsi sehari-hari apakah sudah memiliki komponen gizi yang baik dan cukup? Jika ingin menambah berat badan maka disarankan untuk meningkatkan asupan lemak baik (hindari kolesterol) dan protein, tanpa mengurangi porsi serat (sayur dan buah).
Jika Anda mengharapkan pertambahan berat badan berupa massa otot, bukan hanya lemak, maka harus diimbangi juga dengan melakukan olahraga yang cukup dan teratur.
Menurut anjuran WHO, bagi kelompok anak dan remaja yang berusia 5 sampai 17 tahun membutuhkan aktivitas fisik sebagai berikut.
• Setidaknya 60 menit aktivitas fisik dengan intensitas sedang hingga cukup berat setiap hari
• Melakukan aktivitas fisik yang melibatkan latihan penguatan tulang dan otot setidaknya 3 kali dalam seminggu
Jadi, bukan berarti karena ingin menambah berat badan lalu mengindari olahraga.
Sebagai tambahan, Anda dapat mengkonsumsi susu penambah berat badan (ada berbagai merk yang tersedia di pasaran), atau suplemen untuk menambah nafsu makan, contohnya: curcuma, minyak ikan, temulawak.
Semoga jawaban kami bermanfaat.
Terima kasih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu
- berapakah usia Anda saat ini?
- berapakah berat badan dan tinggi badan Anda?
Untuk mengetahui apakah Anda termasuk underweight (BB kurang) atau tidak, harus dihitung Indeks Massa Tubuh atau BMI. Rumusnya adalah BMI= Berat badan (kg)/ Tinggi badan2 (cm2)
BMI menjadi ukuran apakah kamu termasuk kategori orang yang mempunyai berat badan normal, kelebihan, atau justru kekurangan. Untuk populasi Asia, termasuk Indonesia, ini kategori yang digunakan
1) BMI 18,5 : berat badan di bawah normal
2) BMI 18,5—22,9 : ideal
3) BMI 23—24,9 : kelebihan berat badan.
4) BMI di atas 25 : obesitas
Dengan BB 39 dan TB 150, maka BMI kamu 17,33 dan ini masuk dalam kategori underweight.
Pada dasarnya, rahasia untuk peningkatan berat badan adalah perbandingan antara kalori intake(masuk) dan output (keluar). Apabila intake kalori Anda melebihi pembakaran kalori, maka otomatis Anda akan bertambah berat badan.
Untuk mencapai itu, maka sebaiknya menerapkan pola maka dengan gizi seimbang. Yang dimaksud dari gizi seimbang bukan hanya dari jenis sumber makanan, namun proporsi dalam makronutrien seperti karbohidrat, protein, lemak, dan mikronutrien seperti vitamin dan mineral. Gizi seimbang juga sangat tergantung dengan kebutuhan kalori individu tersebut. Selain itu, Anda juga dapat menyempatkan diri untuk olahraga minimal 3x seminggu, agar tubuh menjadi lebih bugar sekaligus melatih otot-otot besar, yang juga berpengaruh pada berat badan secara keseluruhan, karena massa otot juga akan membantu Anda tampak berisi dan padat.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Sebelumnya,saya akan bertanya terlebih dahulu
1. Usia anda?
2. Gender?
3. Pekerjaan?
Saya sedikit menjelaskan
1. Konsumsi makan 3x porsi besar secara teratur, dan selingi makanan ringan 2x sehari seperti biskuit, susu, buah
2. Konsumsi lemak sehat
Seperti susu khusus penambah berat, daging, alpukat, minyak zaitun.
Jauhi lemak jenuh seperti junkfood
3. Sumber makanan tinggi protein
daging, keju, susu, ikan, dan telur.
4. Makan tinggi karbohidrat
Karbohidrat yang kita makan akan menjadi glukosa, sisanya, akan disimpan dalam hati serta jaringan lemak dan otot.
5. Olah raga untuk menambah massa otot
Cara hitung BMI (Body Mass Index) BMI dihitung dengan membagi berat badan dalam kilogram dengan tinggi badan dalam meter kuadrat.
Ini rumus untuk mengukur BMI:
BMI = Berat badan (kg)
----------------
(Tinggi badan)2 (m2)
kategori yang digunakan
1) BMI di atas 25 : obesitas
2) BMI 23—24,9 : kelebihan berat badan.
3) BMI 18,5—22,9 : ideal
4) BMI 18,5 : berat badan di bawah normal
Berikut jawaban dari saya, semoga bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok umur saya 23 THN .. tp BB cuma 39
Selamat pagi Dok. Saya Alya umur 25th. TB saya 150 dengan BB 39 kg. Saya mau naikin BB susah banget. Kenapa saya susah gemuk Dok? Caranya gimana Dok biar BB saya naik 3-4kg lagi? Mohon bantuannya Dok. Terima kasih.
Selamat pagi Dok. Saya Yanti umur 29th. TB saya 150 dengan BB 39 kg. Saya mau naikin BB susah banget. Kenapa saya susah gemuk Dok? Caranya gimana Dok biar BB saya naik 3-4kg lagi? Mohon bantuannya Dok. Terima kasih.
Selamat pagi Dok. Saya Yanti umur 29th. TB saya 150 dengan BB 39 kg. Saya mau naikin BB susah banget. Kenapa saya susah gemuk Dok? Caranya gimana Dok biar BB saya naik 3-4kg lagi? Mohon bantuannya Dok. Terima kasih.