November 05, 2019 12:46
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo bu, terimakasih telah menghubungi honestdocs
Haid atau menstruasi merupakan proses dimana sel telur gagal dibuahi oleh sperma sehingga dikeluarkan bersama dengan lapisan rahim sehingga mengakibatkan perdarahan pada tiap siklusnya.
Bila Anda menstruasi maka Anda tidak hamil sehingga pusing dan mualnya besar kemungkinan disebabkan oleh faktor lain seperti kelelahan, stress,anemia, atau yang lainnya.
Saran
-istirahat cukup
-konsumsi makanan bergizi dan cukup cairan
- manajemen stress
-olahraga teratur
Semoga bermanfaat ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang, Terima kasih atas pertanyaan anda.
Jika pada tanggal 24 tersebut Anda mengalami haid seperti biasanya yaitu dengan darah yang banyak dan berlangsung beberapa hari, maka berarti tidak terjadi kehamilan.
Menstruasi itu sendiri merupakan proses luruhnya dinding rahim, yang keluar dalam bentuk darah haid. Artinya ketika menstruasi selesai, maka tidak ada kehamilang yang 'bersarang' di dalam rahim. Rahim dalam kondisi kosong.
adapun keluhan pusing dan mual itu banyak faktor yang menyebabkan nya, seperti:
- kelelahan
- kurang istirahat
- asam lambung yang meningkat
- kebiasaan makan yang tidak teratur
- pengaruh dari makanan
- dan lain-lain.
Pertama-tama coba atasi dengan menerapkan gaya hidup sehat dengan cara makan teratur meskipun tidak terasa lapar, minum air putih yang cukup, istirahat yang cukup, dan jangan lupa untuk aktif secara fisik misalnya dengan olahraga.
jika keluhan tak kunjung membaik sebaiknya lakukan pemeriksaan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo jika anda mengalami haid setelah berhubungan intim maka kehamilan belum terjadi.
keluhan seperti mual dan pusing memang dapat menjadi tanda kehamilan namun tanda kehamilan ini sifatnya tidak pasti termasuk juga dengan telat haid, nyeri atau perubahan pada payudara, kram pada perut bawah atau munculnya flek2.
jika memang anda sedang merencanakan kehamilan, maka sebaiknya pastikan kehamilan dengan melakukan test pack 1 minggu setelah telat haid terjadi
untuk mual dan pusing bisa disebabkan oleh banyak faktor seprti gangguan pada lambung, tekanan darah rendah,dsb sehingga sebaiknya mencoba memperbaiki pola hidup dulu ya
dan jika memang keluhan tidak membaik sebaiknya diperiksakan langsung ke dokter
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang dok Kemarin tgl 16 okt saya brhubungan intim tp pas tgl 24 nya saya haid. Apakah msh ada kemungkinan saya hamil? Soalnya saya sll merasa pening n mual dok. Terimakasih dok atas jawabannya
Selamat siang dok Kemarin tgl 16 okt saya brhubungan intim tp pas tgl 24 nya saya haid. Apakah msh ada kemungkinan saya hamil? Soalnya saya sll merasa pening n mual dok. Terimakasih dok atas jawabannya