May 06, 2019 14:53
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Volume keluarnya darah pada setiap wanita pun tidak sama. Normalnya, darah akan banyak keluar pada hari pertama hingga ketiga. Di hari keempat dan seterusnya, volume darah yang keluar akan semakin berkurang. Banyaknya darah yang keluar juga bisa berubah pada setiap periode menstruasi.
Cara paling mudah yang bisa kamu coba untuk mengetahui sebanyak apa volume darah yang keluar pada periode bulanan adalah dengan mencatat berapa banyak pembalut yang telah kamu pakai setiap harinya. Apabila kamu terlalu sering mengganti pembalut atau mengalami tembus setiap saat, artinya kamu mengalami pendarahan yang tidak normal.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang,
Sebelum menjawab pertanyaan Anda, ada beberapa informasi yang kami butuhkan:
- usia?
- apakah pola seperti itu selalu dialami ataukah baru kali ini?
- saat menstruasi, dalam sehari harus berapa kali ganti pembalut?
- apakah siklus menstruasi selalu teratur? dan setiap berapa hari
- apakah Anda menggunakan kontrasepsi?
Secara umum, darah haid yang keluar memang memiliki pola sedikit - agak banyak - banyak - agak banyak - sedikit - berhneti. Pada hari pertama umumnya sedikit, hari kedua dan seterusnya lebih banyak dan kemudian berangsur berkurang hingga berhenti, Pola seperti itu wajar.
Namun, untuk jumlah darahnya memang seharusnya tidak melebihi 80 mL setiap harinya. Gampangnya jika dalam sehari hanya butuh 2-3 kali ganti pembalut, maka hal itu normal. Namun jika dalam sehari harus menghabiskan 6 sampai 7 pembalut, maka itu tergolong pendarahan berlebihan atau biasa disebut sebagai menorrhagia.
Jika Anda mengalami menorrhagia, maka segera temui dokter kandungan untuk mendapatkan penanaganan yang memadai. Sekian dari saya semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui :
- umur
- apakah ini terjadi pertama kalinya?
-apakah siklus menstruasi teratur atau tidak?
- untuk hari ke 3 dan ke 4 berapa banyak pembalut yang diperlukan dalam sehari?
- berapa hari anda haid setiap bulannya
Pada umumnya hari pertama adalah dimana haid mulai agak banyak, hari ke 2 sampai hari ke 4 adalah hari dimana darah haid menjadi banyak, dan kemudian akan berkurang sampai berhenti
Bila hal ini terjadi dari pertama kali anda mendapat haid, maka hal ini merupakan hal yang wajar.
bila tidak, perhatikan apakah akhir - akhir ini ada perubahan pola makan, kurang istirahat, terlalu cape atau stress? karena hal ini juga memicu gangguan siklus menstruasi
Semoga penjelasan ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Saya akan coba menjelaskan sedikit mengenai menstruasi ya. Siklus menstruasi yang normal berkisar antara 21-35 hari, dengan rata-rata 28 hari, Anda dapat menghitungnya dari hari pertama haid terakhir. Periode menstruasi sewajarnya berlangsung 2-7 hari, namun jumlah perdarahan/ puncak perdarahan masing-masing orang bervariasi. Dilihat dari yang Anda ceritakan, hal tsb masih tergolong normal/ wajar.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi antara lain:
1. Kondisi tertentu seperti stress psikis/ fisik
2. aktivitas/olahraga berlebihan dari biasa
3. Penurunan atau penambahan berat badan yang drastis
4. Perubahan pola diet yang drastis
5. Penggunaan KB/ terapi hormonal lainnya
6. Kehamilan
7. Penyakit lainnya yang mempengaruhi sistem hormonal
Siklus mens dipengaruhi oleh faktor-faktor diatas, dipengaruhi oleh fluktuasi hormonal dalam tubuh.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
berapa jumlah volume darah pada pembalut
berapa jumlah volume drah pada pembalut dan di underpad?
berapa jumlah volume drah pada pembalut dan di underpad
Dok, saya mau tanya. Ketika saya menstruasi hari ke 3 dan 4 selalu keluar darah berlebih tapi tidak sakit kepala dan tidak nyeri hanya keluar banyak saja, pada hari selanjutnya sampe hari ke 7 normal kembali. Apakah itu normal?
Dok, saya mau tanya. Ketika saya menstruasi hari ke 3 dan 4 selalu keluar darah berlebih tapi tidak sakit kepala dan tidak nyeri hanya keluar banyak saja, pada hari selanjutnya sampe hari ke 7 normal kembali. Apakah itu normal?