September 20, 2019 14:57
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi kami.
Apa keluhan anda sebelumnya sehingga dokter memberikan obat tersebut?
mengenai bab yang berwarna hijau memang ada kaitanya dengan obat di atas yakni berasal dari obat penambah darah yang didalamnya terkandung zat besi.
Mengenai keluhan diare Anda, maka belum dapat dipastikan Apakah itu terjadi akibat efek dari obat di atas karena terkadang penggunaan antibiotik (amoxicillin) memiliki efek samping diare.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs
calcium lactate adalah untuk mencegah dan mengatasi kurangnya kadar kalsium dalam darah.
gestiamin adalah multi vitamin pada masa kehamilan dan menyusui
promavit adalah suplemen untuk memenuhi vitamin dan mineral bagi ibu hamil dan menyusui.
obat di atas berhubungan dgn kehamilan anda tidak ada kaitan dgn diare yang anda alami.
sebaiknya anda periksa ke dokter untuk mendapatkan thrapy sesuai dgn keluhan anda, karena anda mengeluh diare.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sebelumnya keluar cairan encer dok dari jalan lahir, takutnya itu ketuban dan dari pkm di beri obat amoxicillin untuk pencegahan infeksi, dan saya sudah konsultasi ke dokter spesialis kandungan, di tes dengan kertas lakmus, hasilnya negatif
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo apakah sudah dilakukan usg untuk melihat air ketuban?
berapakah diare yg dialami dalam 1 hari?
Diare umumnya ditandai dengan bab cair lebih dari 3x per hari dgn konsistensi yg cair.
Diare dapat disebabkan oleh konsumsi makanan tertentu, alergi makanan hingga infeksi virus ataupun bakteri.
Umumnya konsumsi zat besi dapat menyebabkan bab terlihat hitam atau sulit bab.
Sebaikny utk sementara
-jaga kebersihan makanan yg dikonsumsi
-lebih sering cuci tangan
-konsumsi lebih banyak cairan
-hindari konsumsi buah atau sayur terlebih dahulu
Jika diare tidak membaik atau anda mengalami keluar air2 dari jalan lahir yg tidak dapat ditahan lagi sebaiknya periksakan kembali kondisi ke dokter anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sudah usg dok. Aman. Sehari lebih dari 3 kali dok, bab semakin kental.
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Baik jika konsistensi bab sudah mulai padat, sbaiknya tetap menjaga tubuh terehidrasi dgn mengonsumsi lebih banyak cairan dan jaga kebersihan makanan yg dikonsumsi.
Jika bab masih lunak dan sering saya sarankan anda kembali berobat karena ibu hamil sebaiknya tidak mengonsumsi obat2an secara bebas ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tidak bahaya kan dok untuk bayi saya dengan diare yg saya alami ini ?
Sore dok. Saya sedang hamil 9 bulan, saya mengalami diare berwarna agak kehijauan. Sebelumnya saya diberi obat amoxicillin, tablet tambah darah, calcium lactate, gestiamin, promavit. Apakah obat tersebut ada kaitannya dengan diare yang saya alami ? Bahayakah bagi calon bayi saya ? Terimakasih
Sore dok. Saya sedang hamil 9 bulan, saya mengalami diare berwarna agak kehijauan. Sebelumnya saya diberi obat amoxicillin, tablet tambah darah, calcium lactate, gestiamin, promavit. Apakah obat tersebut ada kaitannya dengan diare yang saya alami ? Bahayakah bagi calon bayi saya ? Terimakasih