February 14, 2019 22:50
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakasih telah menghubungi honestdocs
Myoma uteri merupakan tertumbuhan otot dinding rahim yang tidak normal yang mengakibatkan beberapa keluhan seperti gangguan mens, nyeri dan kemandulan.
Myoma uteri sendiri penyebab pastinya belum diketahui. Namun beberapa literatur menyatakan berhubungan antara faktor genetik dan faktor gaya hidup.
Kb non hormonal dan gaya hidup sehat merupakan salah satu faktor yang dapat dimodifikasi untuk mencegah timbulnya myoma.
Terkait dengan makanan pada intinya hondari makanan yang mengalami pemrosesan panjang atau dengan bahan pengawet seperti makanan junk food. Kontrol kolesterol juga bisa mencegah timbulnya myoma.
Terkait dengan nyeri punggung paska operasi pengangkatan myoma perlu dievaluasi kembali apakah nyeri berasal dari syaraf,otot atau tulangnya dengan kontrol ke dokter terlebuh dahulu
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malam dokter, ibu saya menderita Pedunculated Uteri type Submukosa dan di keluarga saya ada yg punya gejala yg sama dengan ibu saya. Klo Myoma ada fktor predisposisi genetik gk dok.? lalu apa yg harus saya lakukan untuk menghindari agar tidak terkena Myoma? apakah dgn mengonsumsi sayur dan buah, menggunakan KB non hormonal bisa mencegahnya? lalu makanan apa saja yg harus dihindari selain berbahan kedelai dan dging? ; satu lagi dok, pasca operasi ibu sering ngeluh sakit di bagian tulang ekor...kenapa ya dok? makasih dokter
Malam dokter, ibu saya menderita Pedunculated Uteri type Submukosa dan di keluarga saya ada yg punya gejala yg sama dengan ibu saya. Klo Myoma ada fktor predisposisi genetik gk dok.? lalu apa yg harus saya lakukan untuk menghindari agar tidak terkena Myoma? apakah dgn mengonsumsi sayur dan buah, menggunakan KB non hormonal bisa mencegahnya? lalu makanan apa saja yg harus dihindari selain berbahan kedelai dan dging? ; satu lagi dok, pasca operasi ibu sering ngeluh sakit di bagian tulang ekor...kenapa ya dok? makasih dokter