August 19, 2019 17:47
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya pada honestdoc
Benjolan pada kelamin, sebagian tidak berbahaya, selama anda belum pernah melakukan hubungan seks.
Beberapa penyebab
1. Pearly penile papul, benjolan kecil warna seperti kulit, dan akan hilang dengan sendirinya
2. Lymphocele, akibat saluran getah bening tersumbat sementara terjadi pembengkakan keras yang tiba-tiba muncul di batang penis setelah masturbasi atau berhubungan seksual.
3. Bintik fordyce, bintik-bintik kekuningan atau putih kecil yang biasanya terdapat di daerah ujung atau batang penis. Bisa hilang sendiri
4. Kutil kelamin, disebabkan infeksi menular seks oleh HPV (human papiloma virus)
5. Kista penis, berisi cairan akibat sumbatan. Teraba keras dan tidak nyeri
6. Peyronie, berupa nyeri di batang penis dan penis tampak bengkok saat ereksi
7. Kanker penis
8. Herpes genitalis
Penyakit menular seksual, benjolan di kemaluan pria atau lenting-lenting berisi air yang bergerombol.
9. Infeksi Molluscum Contagiosum
Benjolan pada bagian tengah terdapat inti berwarna putih.
Untuk lebih memastikan anda bisa cek pada dokter terdekat, agar lebih pasti
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu kami ketahui :
- umur
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakahseperti kembang kol?
- apakah ada rasa gatal?
- apakah sudah aktif secara seksual?
- apakah ada riwayat hubungan seksual beresiko? seperti tanpa menggunakan pengaman atau berganti-ganti pasangan seksual?
- apakah pernah diperiksakan ke dokter sebelumnya?
Keluhan yang anda rasakan dapat disebabkan oleh
- folikulitis
- infeksi jamur / balanitis
- penyakit menular seksual : herpes, HIV, sifilis, dll
- reaksi alergi
- scabies
- perly penile papule
- moluskum kontagiosul
- kutil kelamin
- kanker
Sebaiknya periksakan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Consistania Ribuan (dr.)
Halo terimakasih untuk pertanyaannya .
Apakah keluhan disertai kencing nanah ?
Apakah ada riwayat berganti pasangan seksual ?
Apakah saat berhubungan seksual menggunakan kondom ?
Apakah benjolan tersebut teraba keras / teraba lunak ?
Benjolan pada penis pada orang yang telag aktif secara seksual dapat disebabkan oleh infeksi menular seksual. Sifilis adalah salah satunya . Sifilis merulakan penyakit seribu wajah yang dapat menunjukan gejala lanhsung pada organ reproduksi maupun pada organ lain seperti kulit dan mukosa. Sifilis ditularkan melalui kontak langsung seksual dari penderita pembawa kuman sifilis. Pebgobatannya adalah dengan antibiotik dan perlu pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan diagnosis seperti test lapangan gelap untuk melihat kuman sifilis. Segera konsultasikan keluhan anda pda dokter kulit dan kelamin .
Selain itu dapat juga disebabkan oleh kutil / genital wards yang disebabkan oleh bakteri.
Sebaiknya tidak bergonta ganti pasangan seksual, menggunakan kondom jika pasangan terinfeksi oenyakit menular seksual, dan berobat segera.
Semoga bermanfaat. Terimakasih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang dok ..ingin bertanya jika ada benjolan pada kelamin seperti jerawat .apa kah boleh melakukan hubungan sex
Dok tanggal 12 Maret 2022 kemaren saya melakukan hubungan seksual beresiko nah beberapa jam kemudian gatal tapi GK parah gatalnya,esok harinya gatal semakin parah dan muncul bintil pertama nya cuma 2 terus jadi banyak sampe ke area telornya dok,saya sudah ke dokter spesialis kulit dan kelamin katanya infeksi kutu kelamin ,tapi saya masih was was dok kira kira menurut dokter apa ya?????
Dok penis saya ada kutil di se keliling takuk
Sampai badan demam dan gatal
Penis saya ada kutil di sekeliling takuk dan lobang tai saya saki dan bengkak
dok saya mau tanya di bagian batang penis saya ada benjolan seperti kembang kol namun tidak sakit, kenapa ya dok saya masih 18 tahun tidak pernah berhubungan badan
Dok di penis saya ada benjol an benjolan nya di sekitar kulir penis yng berbulu dom kemarin kecil dan gak nyeri sekarang agak membesar dan nyeri dok kalo di sentuh nyeri akhir" ni sih sya dapat berhubungn dok apa kah itu berbahaya dik
Dok di penis saya ada benjol an benjolan nya di sekitar kulir penis yng berbulu dom kemarin kecil dan gak nyeri sekarang agak membesar dan nyeri dok kalo di sentuh nyeri akhir" ni sih sya dapat berhubungn dok apa kah itu berbahaya dik