April 21, 2019 19:37
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, berapakah usia anda? Sudah berapa lama keluhan ini anda rasakan? Apakah nyeri kepala dirasakan terus menerus dan semakin lama semakin memberat? Apakah sakit kepala hilang dengan obat sakit kepala? Apakah anda ada batuk lama juga? Adakah benjolan benjolan yang muncul di tubuh? Apakah anda merasakan adanya gangguan saraf seperti kelemahan anggota gerak, atau mata yang menjadi juling?
Keluhan sakit kepala anda dengan penurunan berat badan drastis dan demam berkepanjangan dapat berasal dari satu penyakit atau dua penyakit berbeda. Butuh informasi lebih mengenai sakit kepala anda. Apabila sakit kepala dirasakan terus menerus semakin memberat, dengan adanya gangguan saraf dan tidak hilang/ cuman hilang bentar dengan obat sakit kepala, maka ini mengarah ke adanya massa di otak.
Penurunan berat badan drastis dan demam berkepanjangan merupakan tanda peningkatan metabolisme, yang bisa disebabkan oleh infeksi kronis seperti TB, HIV, atau juga keganasan.
Saya sarankan anda untuk memeriksakan diri ke dokter/ puskesmas untuk dilakukan pemeriksaan lanjut untuk mengetahui penyebab keluhan anda, agar dapat diterapi sedini mungkin.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui;
-umur dan jenis kelamin
- sudah berapa lama sakit kepala dan demam dirasakan?
- pernahkan anda memeriksakan diri ke dokter?
- apakah ada riwayat batuk terutama di malam hari?
- apakah sering berkeringat tanpa sebab?
- apakah anda sedang stres
Penurunan berat badan dapat disebabkan oleh beberapa hal :
- infeksi kronis
- penyakit kronis yang tidak terkontrol
- penyakit / gangguan hormon
- stress
- penyakit lainnya : tumor / kanker
Sebaiknya, periksakan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lengkap
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurrang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Nama saya Rahma, Umur saya 21 thun, jenis kelamin perempuan, sakit yg saya rasakan 1 thun belakangan dok,, pernah sya periksa k puskesmas tpi cuma d kasih paracetamol dok, batuk d malam hari tdak ad dok,,iya sya sering berkeringat tanpa sebab dok,,beberapa hari belakangan saya lagi sibuk mengurus pemilu dok,, dan berat badan saya selalu turun belakangan ini dok,, dn dibahu kiri kanan saya terasa sangat sakit dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo Rahma, terima kasih jawabannya
Ada beberapa kemungkinan yang dapat menyebabkan penurunan berat badan tersebut, stress, atau gangguan hormon (hipertiroidisme)
Apakah ada gejala-gejala berikut:
1. Berat badan yang turun tanpa alasan yang jelas, karena meningkatnya metabolisme
2. Diare
3. Berdebar-debar
4. Hiperaktif, atau kecemasan
5. Emosional
6. Sulit tidur
7. Berkeringat berlebih
8. Gangguan siklus menstruasi
9. Rasa letih
10. Rambut rapuh dan mudah rontok
Bila memiliki BPJS, periksakan diri ke rumah sakit untuk pemeriksaan lengkap (fisik, lab darah, rontgen dll)
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurrang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum dok saya mau tanya kenapa saya sering sakit kepala disertai demam berkepanjangan ya dok, dan berat badan saya turun drastis dok dari 40 kg skrg jadi 31 kg dok
Assalamualaikum dok saya mau tanya kenapa saya sering sakit kepala disertai demam berkepanjangan ya dok, dan berat badan saya turun drastis dok dari 40 kg skrg jadi 31 kg dok