May 09, 2019 13:28
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat siang!
Terima kasih atas pertanyaannya
sakit kepala dapat diakibatkan oleh banyak faktor seperti :
1. faktor psikologis
2. tegangnya otot pada leher (misal pada myalgia atau tortikolis)
3. tension type headache
4. migrain
5. Penyakit sistemik lain misal hipertensi tidak terkontrol
6. Faktor kelelahan serta stress berlebihan
Obat-obatan yang dapat dikonsumsi untuk meredakan gejala sakit kepala banyak dijual di pasaran, seperti obat yang mengandung ibuprofen atau parasetamol. Namun apabila didapatkan tanda-tanda seperti nyeri kepala berlangsung lama dan terus menerus, tidak membaik dengan obat, gangguan keseimbangan, hingga gangguan pada penglihatan maka sebaiknya segera periksa ke dokter untuk diketahui penyebab pasti sakit kepala saudara.
Daun selada adalah salah satu golongan sayur-sayuran yang dapat dikonsumsi sehari-hari dan mempunyai manfaat yang bagus untuk tubuh. Namun terkait dengan pengobatan sakit kepala, belum ada penelitian atau data medis yang pasti sehingga alangkah baiknya tetap mengacu pada pengobatan medis disertai dengan istirahat cukup, hindari stress berlebih, serta konsumsi makanan sehat serta konusmsi cukup air untuk aktivitas sehari-hari.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau tanya dok obat sakit kepala susah tidur dengan menggunakan daun saleda gimana dok
Saya mau tanya dok obat sakit kepala susah tidur dengan menggunakan daun saleda gimana dok