February 28, 2019 09:12
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Sakit kepala merupakan salah satu keluhan yang sering sekali dialami oleh hampir tiap individu dengan penyebab yang berbeda antara satu individu dengan individu lainnya. Karakteristik nyeri kepala berbeda – beda mulai dari sakit kepala berdenyut, sakit kepala berputar, sakit kepala sebelah dan lain sebagainya. Keluhan sakit kepala bisa berlangsung sendiri atau pun disertai keluhan lain yang menyertainya.
Berikut akan dijelaskan beberapa kemungkinan penyebab ataupun faktor resiko yang mencetuskan keluhan keluhan sakit kepala yaitu antara lain:
- Faktor pekerjaan misal menatap komputer dalam jangka waktu lama, dan lain sebagainya
- Aktivitas yang terlalu padat tanpa diikuti istirahat yang berkualitas
- Asupan nutrisi yang kurang juga bisa mencetuskan keluhan sakit kepala
- Makan makanan yang terlalu banyak mengandung kolesterol, garam dan lain sebagainya
- Infeksi juga bisa menyebabkan keluhan sakit kepala.
- Tekanan darah yang tak normal baik terlalu tinggi ataupun rendah
- Gangguan penglihatan akibat kelainan refraksi misal minus, plus dan lain sebagainya
- Karena massa atau tumor otak
- Trauma kepala
- Gangguan persarafan
- Penyebab lainnya
Benjolan pada leher bisa disebabkan karena banyak hal misal pembesaran kelenjar getah bening akibat infeksi yang menyerang tubuh, adanya massa atau tumor dan lain sebagainya. Untuk memastikan penyebab keluhan anda sebaiknya anda memeriksakan diri secara langsung ke dokter sehingga dapat dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang yang dibutuhkan sehingga bisa ditegakkan diagnosis penyakitnya serta mendapat pengobatan yang sesuai.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dokter.
Saya perempuan berusia 23 tahun. Saat ini saya memiliki keluhan sakit kepala sudah 3 hari tidak sembuh. Sakit kepala hilang timbul secara mendadak dan setelah 3 hari muncul benjolan di leher kanan saya. Saya memiliki kebiasaan tidur larut malam, terlalu lama menggunakan headset. Pernah suatu kali saya sakit kepala hebat sampai tidak bisa untuk membuka mata. Terimakasih
Selamat pagi dokter.
Saya perempuan berusia 23 tahun. Saat ini saya memiliki keluhan sakit kepala sudah 3 hari tidak sembuh. Sakit kepala hilang timbul secara mendadak dan setelah 3 hari muncul benjolan di leher kanan saya. Saya memiliki kebiasaan tidur larut malam, terlalu lama menggunakan headset. Pernah suatu kali saya sakit kepala hebat sampai tidak bisa untuk membuka mata. Terimakasih