May 06, 2019 11:15
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Yang disebut dengan gemuk adalah mempunyai reservasi lemak dibawah kulit yang tebal, sehingga disebut gemuk/ gendut, walaupun tulang juga berpengaruh namun apabila lemak tubuh berlebih maka akan tetap terlihat gemuk. Atau jika overweight berarti melebihi berat badan ideal dan ini dapat dihitung dari Indeks Massa Tubuh.
Jika tinggi badan Anda 153cm dengan berat badan 36-37 kg, maka BMI Anda adalah 15,80 yang masuk dalam kategori underweight.
Penyebabnya bukan hanya mengenai masalah anatomis tulang/ kerangka, tapi juga sangat dipengaruhi oleh asupan makanan/ nutrisi yang tidak memenuhi kebutuhan kalori tubuh, kurangnya olahraga untuk melatih otot-otot besar, dsb.
Ada beberapa hal lain yang dapat menjelaskan mengapa anda tidak kunjung naik berat badannya. Pertama, basal metabolisme yang tinggi. Pada orang dengan kecepatan basal metabolisme yang tinggi, tubuh cenderung dapat membakar kalori sangat cepat sehingga energi sisa yang dapat disimpan dalam bentuk lemak sangat sedikit. Ini bisa ditunjang dengan aktivitas yang tinggi. Apakah anda sangat aktif secara fisik sehari-harinya? Aktivitas fisik yang tinggi juga menyebabkan kecepatan metabolisme yang tinggi. Kedua, penyakit yang meningkatkan metabolisme tubuh seperti hipertiroidisme, TB, keganasan. Karena beberapa hal tsb merupakan salah satu penyebab metabolisme tinggi yang patologis. Pada dasarnya, rahasia untuk peningkatan berat badan adalah perbandingan antara kalori intake dan output. Apabila intake kalori Anda melebihi pembakaran kalori, maka otomatis anda akan bertambah berat badan.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Terima kasih dok atas penjelasan nya saya sangat tidak nyaman dg bentuk tubuh saya yang sangat kurus, seperti tidak ada daging hanya tulang dan kulit saya,
Ada yg bilang saya kurang gizi,
Saya ingin bertanya lagi dok, apakah dg meminum susu ibu hamil seperti prenagen bisa menambah berat badan?
Terima kasih dok atas penjelasan nya saya sangat tidak nyaman dg bentuk tubuh saya yang sangat kurus, seperti tidak ada daging hanya tulang dan kulit saya,
Ada yg bilang saya kurang gizi,
Saya ingin bertanya lagi dok, apakah dg meminum susu ibu hamil seperti prenagen bisa menambah berat badan?
Terima kasih dok
Fat Freezing By Cristal Cryosculpt Di Genese Clinic
Perawatan ini berfungsi untuk mengurangi kadar lemak pada tubuh sehingga tubuh lebih langsing dan ideal. Perawatan ini di lakukan oleh dokter.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, selamat malam
BMI (Body Mass Index) atau Indeks Massa Tubuh adalah perhitungan perbandingan berat badan dengan tinggi badan. BMI dihitung dengan membagi berat badan dalam kilogram dengan tinggi badan dalam meter kuadrat. BMI digunakan untuk menunjukkan kategori berat badanmu apakah sudah proporsional atau belum.
Ini rumus untuk mengukur BMI:
BMI = Berat badan (kg)
----------------
(Tinggi badan)2 (m2)
BMI menjadi ukuran apakah kamu termasuk kategori orang yang mempunyai berat badan normal, kelebihan, atau justru kekurangan. Untuk populasi Asia, termasuk Indonesia, ini kategori yang digunakan
1) BMI di atas 25 : obesitas
2) BMI 23—24,9 : kelebihan berat badan.
3) BMI 18,5—22,9 : ideal
4) BMI 18,5 : berat badan di bawah normal
Dari hasil hitung bmi : 15, 8
Cara untuk menaikkan berat badan adalah dengan menambah jumlah kalori yang dikonsumsi dalam sehari.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menambah berat badan
1. Makan lebih sering dengan padat nutrisi
2. Perhatikan jenis makanan : pilih makanan dengan padat nutrisi terutama protein
3. Membuat smoothie yang mengandung protein (dengan tambahan whey protein)
4. Gunakan piring yang berukuran lebih besar, ukuran piring membuat anda makan dalam porsi lebih besar
5. Usahakan untuk tidak minum sebelum makan, karena cairan dapat memberikan sensasi rasa kenyang
6. Makan cemilan, terutama yang mengandung protein / padat nutrisi.
7. Olahraga, dengan berolahraga, maka massa otot akan meningkat.
8. Hindari rokok / alkohol.
Bentuk tubuh juga dipengaruhi oleh faktor keturunan. Jadi jangan berkecil hati kalau badan terasa kurus, selama stamina tubuh masih optimal.
Selamat mencoba.
Semoga saran ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila belum jelas
Terima Kasih telah menghubungi honestdocs
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih atas penjelasan ny dok, ini juga sangat membantu saya
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, terima kasih kembali
Bila dengan pola makan yang baik, berat badan tidak meningkat, dan disertai gejala yang disebut, misalnya diare, jantung berdebar, dll, ada kemungkinan anda mengalami gangguan tiroid.
Bila dengan pola makan yang padat gizi, berat badan tidak meningkat, cobalah berolahraga, karena masa otot akan membantu anda tampak berisi dan padat.
Semoga berhasil, saya tunggu kabar baiknya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya dok saya memang tidak pernah olahraga tapi sering beraktivitas,
Bahkan ada yg menganjurkan untuk minum susu ibu hamil,
Kalau penyakit alhamdulillah tidak ada dok,
Oke dok saya akan coba apa yg dokter saran kan, mudah2an ada perubahan nya ya dok.
Sekali lagi terima kasih banyak
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, dicoba berolahraga ya, olahraga dapat membantu membangun massa otot yang dapat menambah volume tubuh dan berat badan. Dan perhatikan gizi dari makanan. hindari cemilan karbohidrat tinggi, tambah asupan protein
Saya tunggu kabar baiknya ya.
Selamat mencoba
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Oke dok, siapp akan saya coba ya dok
Saya pengen sekali gemuk tapi kalau saya pengen makan pasti rasanya sudah kenyang
Saya pengen sekali gemuk tapi kalau saya pengen makan pasti rasanya sudah kenyang
Gimana cara menggemukan badan dan tulang yg kurus
Gimana si dok cara menggemukan badan dan tulang yg kurus
Gimana sih dok cara menggemukan tulang dan badan
Slamat mlm dok?
Nama saya Dian Hidayat,umur saya 24th
Saya berasal dari Sumatra Utara
Saya pengen nanyk dok
Apakah tulang kecil dan berkerangka bsa gemuk dok?
Dlu umur 14 th saya gemuk dok,dan di umur skrng ini saya mengalami penurunan berat badan yg drastis
Apa itu ada penyebab nya dok?
Dan apa itu bsa di atasi dok?
Mohon penjelasan nya dok🙏
Saya dr kecil kurus sampai kuliah semester 7 masih kurus bangett 39kg-40kg kaga naik2 mulai agak naik itupun dulu gak langsung tp dikit 41kg .btw struktur tulang ku apalg tangan mungil kek anak2 pdhl umur udh 24th tinggi 156 berat skrg 58kg .dulu susah banget gemuk tp skrg makan apa aja enak banget hahah dulu hanya impian skrg malah kelebihan . Yg penting batin bahagia dan makan teratur . Saya dulu jg sperti km susah gemuk . Tp emg sih tangan aga aneh keliatan kecil karna memang tulang nya kecil jd terlihatnya kurus tangan jari terutama .kecuali lenganku udh ada kemaknya dulu mah😅 tak ada lemak
Dijawab oleh
William (dr.)
Selamat pagi :)
Walaupun tulang kecil kemungkinan untuk gemuk tetap ada ya.
Prinsip menggemukan badan adalah makan kalori lebih banyak dibandingkan penggunaan kalori (aktivitas)
Boleh dicoba makan lebih sering walaupun jumlahnya biasa/ sedikit.
Nisal 3x makan besar, dan 3x selingan, ditambah segelas susu sebelum dan sesudah tidur.
Makanan harus bergizi seimbang terdiei dari sayur,buah,lauk dan karbohidrat
Jangan lupa minum multivitamin yang lengkap 1x per hari.
Bila dengan cara ini berat belum naik, periksakan ke dokter terdekat untuk menyingkirkan kemungkinan adanya penyakit yang membuat tidak bisa gemuk seperti tbc, kanker, diabetes, dll.
Semoga membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang dok nama saya andini umur saya 19 tahun berat bdan saya cma 40 kg kurus bgt pngn gemuk susah banget dok mkn dikit udh lngsng kenyang dok klo tulng yh kecil susah gemuk ya dok🙏🙏
Kalau dari kecil kurus bisanggak besarnya gemuk
Kalau dari kecil kurus bisanggak gemuk kalau sudah besar
Saya udah makn banyak2 tiada juga bisa gemuk,badan,cuman perut aj yg,buncit,dan badan saya perlu tenaga yg lebih karna kinerja saya berat2,saya mau kalsium yg buat badan saya gemuk dalam 15 hari,dan tanpa efek samping,saya mau barang sama embak yg jaminan buat saya,15/30 hri badan saya kelihatan gemuk,dan ajukan untuk saya apa saja proses setelah saya minum/makn produk mbak yg bisa saya jaga agar tiada menurun berat badan saya,terimakasih assalamualaikum
Sore dok,saya mau nanya do
Sore dok saya mau nanya tentang susah untuk gemuk?
Halo dok, saya mau bertanya. Kenapa ya saya banyak makan tapi susah gemuk? Kalau lihat orang tua saya gemuk kok. Tpi kok sy susah sekali ya dok? Terimakasih
Saya malu dok di ledekin temen² ktnya badannya ada lemaknya tangan sama kaki mh kecil
OBAT UNTUK MEMPERBESAR BADAN KARENA FAKTOR GENETIK
Apakah tulang kecil bisa gemuk
Apakah yang berkerangka/tulang badan nya kecil, bisa gemuk?? Kalau bisa bagaimana cara yang ampuh, karna kerangka tubuh saya sangat kecil, dg berat badan hanya 36-37Kg, tinggi 153 Cm
Apakah yang berkerangka/tulang badan nya kecil, bisa gemuk?? Kalau bisa bagaimana cara yang ampuh, karna kerangka tubuh saya sangat kecil, dg berat badan hanya 36-37Kg, tinggi 153 Cm